JAKARTA (Indotelko) – Axis mempermudah transfer pulsa antar pelanggannya agar tetap bisa berkomunikasi menggunakan layanan dari anak usaha Saudi Telecom Company (STC) tersebut.
Layanan transfer pulsa dapat dilakukan dengan mengirim SMS berformat *886*<jumlah pulsa>*<nomor AXIS penerima> lalu menekan tombol OK/YES. Transfer pulsa juga dapat melalui aplikasi layanan online Axis Net.
Chief Marketing Officer Axis Daniel Horan mengharapkan layanan ini dapat dimanfaatkan oleh keluarga terutama yang tengah menikmati liburan.
“Biasanya kala menikmati liburan itu anak-anak cepat kehabisan pulsa. Layanan ini memudahkan orangtua untuk mengirimkan pulsa ke anak-anaknya,” katanya.
Dijelaskannya, fitur Transfer Pulsa telah disempurnakan sehingga pelanggan bisa mengirimkan atau menerima pulsa ke/dari keluarga dan kerabatnya saat mereka membutuhkan dengan nilai transfer minimum Rp 5 ribu dan maksimal Rp 500 ribu atau maksimal 5x transaksi per hari. Nilai transfer adalah antara Rp 5 ribu – Rp 200 ribu per transaksi.(ps)