JAKARTA (IndoTelko) - PT Aplikanusa Lintasarta (Lintasarta) berencana untuk menambah data center yang dimiliki guna menunjang transformasi menjadi perusahaan yang memberikan layanan Teknologi Informasi (TI) selain konektifitas telekomunikasi.
“Kami sedang transformasi tidak hanya mengandalkan bisnis telekomunikasi. Kita sudah ada Data Center di Jakarta, Jatiluhur, dan Bandung. Tahun ini akan dibangun satu lagi di Jakarta, semua Tier-3,”ungkap Presiden Direktur Lintasarta Arya Damar di Jakarta.
Ditegaskannya, perseroan serius fokus mentransformasi perusahaan tidak hanya kuat di layanan konektifitasi tetapi sebagai penyedia solusi berbagai kebutuhan korporat dengan memperkuat berbagai produk value added services (VAS) dan IT services yang dimiliki seperti Data Center, Video Conference, e-Health.
"Kita sudah bentuk divisi IT services. Terdiri dari sumber daya manusia Indosat, Lintasarta, dan lainnya. Ini isinya orang-orang kreatif," katanya.
Target
Lebih lanjut diungkapkannya, perseroan pada tahun ini membidik pendapatan sekitar Rp 1,96 triliun pada akhir 2014 atau tumbuh 15% dibandingkan periode 2013 sebesar Rp 1,7 triliun.
Guna mencapai target tersebut Lintasarta menyiapkan belanja modal sekitar Rp 240 miliar hingga Rp 260 miliar.
Diprediksinya tahun ini kontribusi dari penjualan konektivitas untuk produk telekomunikasi tetap besar ke perseroan yakni sekitar 90%.Sementara sisanya akan dipasok layanan berbasis TI.
"Untuk layanan telekomunikasi seperti data dan internet, Lintasarta lumayan kuat di segmen perbankan. Produk VSAT kita menjadi raja di layanan ini," jelasnya.
Sejauh ini perseroan telah melayani kurang lebih 2.300 pelanggan korporasi dengan lebih 25.000 jaringan.(id)