Lenovo Vibe C : Sudah 4G, bidik entry level

Tampilan Muka Lenovo Vibe C (foto : Setia)

Kali ini Lenovo tawarkan ponsel 4G nya untuk pasar entri level.  Harga bandrolnya hanya Rp 1.299.000, namun fitur dan teknologinya tak kalah dengan ponsel kelas menengah atas.   Prosesor yang digunakan sudah Quad-core 1.1 GHz, chipset Qualcomm Snapdragon 210, dengan sistem operasi Android v5.1.1 (Lollipop).  Nama lain dari Vibe C ini adalah seri A2020 yang merupakan kelanjutan dari seri terdahulu A2010.  Satu-satunya nilai minus Vibe C ini adalah hanya hadir dalam satu pilihan warna yakni hitam.

Tampilan Muka 

DESAIN

Tak ada yang istimewa dari tampilan desain ponsel ini.  Vibe C lahir dengan bentuk dan desain yang biasa saja dan sama dengan ponsel cerdas yang sudah lebih dulu beredar. 

Kesan ponsel entry level pun nyaris tak kentara lantaran tampilan bagian muka nya juga tergolong eksklusif dengan list bernuansa metal.  Bagian belakang pun tampil cukup elegan dengan balutan warna hitam dof yang menutup bahan casing yang terbuat dari plastik.

Tampak Belakang

KEYPAD

Posisi dua buah keypad terdapat di samping ponsel yang fungsinya standar yakni sebagai tombol power on/off dan tombol pengatur volume.  Sedangkan di bagian atas body terdapat dua slot yang masing-masing sebagai slot headset 3,5 mm dan slot charger atau USB penghubung ke komputer.

Sedangkan tombol sentuhnya berada di bagian bawah layar, sama persis seperti ponsel cerdas kebanyakan.  Tombol back, tombol menu, dan tombol pilihan menu.

Tombol dan keypad

LAYAR

Resolusi layarnya 480 x 854 piksel, cukup pas sebagai ponsel cerdas dan nyaman saat mengolah fitur-fiturnya.  Teknologi layar yang digunakan berjenis TFT-TN, sangat jernih, terang, dan jelas saat digunakan dalam kondisi apapun. Kalaupun terasa kurang terang, kita bisa melakukan pengaturan pencahayaan sesuai selera dan kenyamanan mata.

Layar Nan Jernih

KAMERA

Vibe C dibekali kualitas kamera utama dengan resolusi 5 MP dan kamera kedua beresolusi 2 MP.  Kualitas kamera sebesar ini masih tergolong baik di tataran ponsel entry level berbandrol di bawah 1,5 jutaan. 

 

Kamera

Meski kualitas kamera nya hanya 5 MP, masalah fiturnya tak perlu diragukan lagi.  Berbagai fitur kamera sudah disematkan oleh Lenovo untuk memaksimalkan fungsi kamera.  Salah satunya lampu flash untuk membantu memotret dalam kondisi kurang cahaya.  Selain itu, ada fitur pengaturan efek khusus yang terdiri dari beberapa pilihan antara lain : mono, sephia, negatif, cahaya terang, posterisasi, dan air.  Sedangkan fitur pendukung lainnya yakni  panorama yang bisa kita gunakan untuk memotret 360 derajat.

Fitur Kamera

MAPS

Kemampuan Vibe C ini untuk memandu kita ke lokasi tertentu bisa dimaksimalkan lewat gogle map atau aplikasi Waze yang kita unduh terlebih dahulu.  Saat dicoba untuk membantu menuju sebuah lokasi tertentu dan dibawa berkendara, Vibe C cukup moncer dan sangat menolong.  Ponsel ini bisa kita selipkan pada perangkat tambahan yang biasa digunakan pada GPS di kaca mobil atau pun stir mobil.  Lebih simpel dan memudahkan dalam pengoperasian.

Google Map

INTERNET

Koneksi internet juga tak ada masalah.  Fasilitas menu browsernya akan membawa kita keluar masuk situs kesayangan dengan mudah.  Tak ada kendala yang berarti saat selancar ke dunia maya lewat berbagai koneksi yang tersedia baik seluler maupun WiFi.

Situs IndoTelko

MEMORI

Vibe C dibekali memori internal 16 Gb, termasuk minim untuk kebutuhan sebuah ponsel cerdas.  Pabrikannya telah menyediakan slot memori eksternal di sebelah slot simcard.  Kapasitas dan daya tampungnya mencapai 32 Gb.  Saat dicoba diselipkan memori maksimal sebesar 32 Gb, kinerja ponsel sama sekali tidak terganggu.   

memori eksternal 32 Gb

PAKET DATA

Seperti ponsel cerdas lainnya.  Vibe C juga diberikan menu pengaturan penggunaan data.  Dalam menu pengaturan, kita diberi kesempatan untuk mengatur batasan penggunaan data, sehingga saat data akan habis, ponsel akan mengingatkan atau memberi tanda.  Pun besaran penggunaan data, kita juga akan dengan mudah mengetahui seberapa besar data yang sudah kita gunakan.

Pengaturan paket data

SIMCARD dan KONEKSI

Komplet bahkan super komplet, cukup pantas disematkan pada Vibe C.  Pasalnya selain dual simcard yang terdiri dari miniSIM & microSIM serta sudah menggunakan teknologi 4G LTE, Vibe C juga sudah dibekali WiFi, Bluetooth, dan kabel untuk koneksi ke perangkat lain.

Dual Simcard

KINERJA

Sebagai ponsel entry level dan berbandrol di bawah 1,5 jutaan, Vibe C termasuk layak jadi pilihan.  Meski dalam urusan RAM masih mengandalkan kekuatan RAM 1 Gb,  namun teknologi dan fitur lainnya dapat diandalkan dan terbukti mumpuni kinerjanya.

Nilai minus yang dimiliki ponsel ini langsung ditutupi oleh pabrikannya dengan cantik.  Misalkan saja kapasitas memori internal yang hanya 16 Gb, Lenovo sudah mengantisipasinya dengan slot memori card.

Masalah baterai, Lenovo menyematkan baterai berkapasitas 2300 mAh pada ponsel ini.  Saat diuji coba penggunaan biasa-biasa saja, telepon, messaging, dan sesekali internet, baterai bisa bertahan seharian. (sg)

 

SPESIFIKASI :

Jaringan           : Dual Micro SIM/HSDPA 850/900/1900/2100/ LTE 850/900/1900/2100

Layar               : IPS capacitive touchscreen, 16M colors, 5 inci, 480 x 854 pixels

OS                   : Android OS, v5.1 (Lollipop)

Hardware        : Qualcomm Snapdragon 210 dengan kemampuan quad-core kecepatan 1,1GHz.

Kamera           : 5 MP dan kamera depan 2 MP

Musik              : MP3/WAV/eAAC+/FLAC player

Baterai            : Lithium Polymer 2300 mAh