JAKARTA (IndoTelko) - Lenovo mengumumkan organisasi gaming lokal ternama di Indonesia, EVOS, sebagai brand ambassador untuk lini produk gaming Lenovo Indonesia.
Langkah ini dilakukan Lenovo sebagai salah satu bentuk usaha dalam pendekatan consumer-centris, dimana secara aktif melibatkan gamer lokal dalam mengembangkan produk, yang bertujuan untuk menumbuhkan industri gaming dan eSport lokal dengan menyediakan pengalaman gaming yang menyeluruh atau immersive.
EVOS adalah organisasi gaming lokal yang dibentuk pada Agustus 2016, setelah sebelumnya dikenal dengan nama Zero Latitude.
Para anggota EVOS adalah gamer dengan kemampuan tertinggi di Indonesia, yang bertujuan untuk mendorong evolusi di industri eSports lokal, serta membawa nama Indonesia ke turnamen gaming internasional. Penunjukkan EVOS sebagai brand ambassador gaming untuk Lenovo Indonesia diharapkan dapat menjadi perpanjangan tangan Lenovo dalam menjangkau komunitas gaming lokal dan mengembangkan gaming lokal.
EVOS juga akan mewakili Lenovo dalam perhelatan Gamescom 2017, pameran terbesar di Eropa untuk industri gaming, di mana mereka akan berinteraksi dan berbagi pengalaman dengan komunitas gamer internasional. Di akhir kunjungan mereka ke acara tersebut, Lenovo bersama EVOS akan bisa berbagi tips dan trik yang berguna kepada sesama gamer lokal lainnya, yang akan membantu mereka untuk mengembangkan kemampuan bermain.
“Misi kami adalah menawarkan pengalaman gaming PC paling menyatu kepada pelanggan, dan kami menghabiskan waktu untuk membangun serta mendengarkan komunitas gamer yang semakin berkembang, agar bisa memahami lebih baik mengenai apa yang paling penting bagi mereka,” kata Consumer Lead, Lenovo Indonesia Sung Khiun dalam keterangannya, kemarin.
Diprediksinya, Indonesia akan memimpin industri gaming di Asia Tenggara dalam lima tahun ke depan. "Karena itulah kami yakin dengan bantuan dan dukungan dari gamer lokal, kami akan bisa memberikan kontribusi signifikan pada pertumbuhan ini,” katanya.
“Kami senang sekali bisa bekerjasama dengan Lenovo dalam memajukan eSport dan gaming profesional di Indonesia, dan bersama-sama membangun kepercayaan diri gamer lokal dalam memamerkan kemampuan mereka di kompetisi eSport nasional maupun internasional,” kata Co-Founder, EVOS Hartman Harris Christian.(wn)