JAKARTA (IndoTelko) - Samsung Electronics telah dinobatkan sebagai merek terbaik di Asia pada 2018 selama tujuh tahun berturut-turut, menurut hasil survei online tahunan ‘Asia’s Top 1000 Brands’ yang dilakukan oleh Campaign Asia-Pacific bekerjasama dengan Nielsen.
Peringkat ini didasarkan pada insight konsumen dan memberikan pengukuran yang jelas dari nama merek yang paling dihormati saat ini.
“Samsung merasa sangat terhormat untuk menerima penghargaan ini sekali lagi - penghargaan ini merupakan sebuah indikator dari dukungan konsumen kami terhadap kami, serta produk dan layanan yang kami tawarkan,” kata Presiden dan CEO Samsung Electronics Southeast Asia & Oceania Steve Lee belum lama ini.
Studi ini mengeksplorasi perilaku konsumen di 13 pasar yaitu Australia, Tiongkok, Hong Kong, India, Indonesia, Jepang, Malaysia, Filipina, Singapura, Korea Selatan, Taiwan, Thailand, dan Vietnam.
Untuk memastikan sebuah representasi yang akurat melalui studi ini, survey ini menargetkan usia, jenis kelamin dan pendapatan rumah tangga bulanan untuk menetapkan lanskap survei yang seimbang.
Penelitian ini melibatkan sejumlah 400 responden di setiap pasar, kecuali India dan Cina di mana masing-masing sebanyak 800 dan 1.200 responden. Untuk menjadi representasi dari populasi pasar, survei menargetkan usia, jenis kelamin dan pendapatan rumah tangga bulanan.
Penelitian ini mencakup 17 kategori utama (alkohol, jasa keuangan, otomotif, ritel, restoran, makanan, minuman, elektronik konsumen, perangkat keras komputer, perangkat lunak komputer, pengalaman digital, layanan kurir, e-niaga, media dan telekomunikasi, olahraga, transportasi/travel dan pariwisata, serta peralatan rumah tangga dan perawatan pribadi) dan 79 sub-kategori.(wn)