MALANG (IndoTelko) – LOKET mengunjungi Kota Malang untuk menggandeng komunitas dan individu kreatif untuk semakin memperkenalkan salah satu layanan unggulannya, yaitu platform Loket.com. Tujuannya tak lain agar para komunitas ini dapat menjadi Event Creator lokal yang mampu mendukung industri kreatif di Kota Malang.
VP Consumer Solutions LOKET Rama Adrian mengungkapkan Kota Malang merupakan salah kota yang menunjukkan pertumbuhan event yang sangat positif dan tertinggi di Indonesia.
“Dari data internal kami menunjukkan bahwa sejak Loket.com diluncurkan pada pertengahan tahun lalu, pertumbuhan event di Malang yang bekerjasama dengan Loket.com menunjukkan kenaikan secara signifikan hingga 550% dengan kategori event terbanyak didominasi oleh workshop lebih dari 56%, festival lebih dari 11 persen dan conference hampir 7%. Kemudian, pertumbuhan event tertinggi terlihat di bulan Desember, Juli dan Oktober,” jelas Rama dalam keterangan kemarin.
Lebih lanjut Rama menjelaskan bahwa data-data tersebut menunjukkan peningkatan yang luar biasa. Beranjak dari data tersebut, LOKET melihat bahwa tidak hanya semakin banyak komunitas dan individu kreatif baru yang tumbuh, tetapi gelaran event-event tersebut juga secara langsung turut berkontribusi dalam mendorong pertumbuhan ekonomi di kota Malang. Dengan semakin banyak event-event kreatif yang digelar juga mendorong peningkatan jumlah wisatawan dan pengunjung ke kota Paris Van East Java ini.
“Penyelenggaraan event merupakan salah satu pilar dalam industri kreatif yang memiliki potensi sebagai lokomotif pertumbuhan ekonomi daerah dan juga nasional, dimana seiring dengan kemajuan teknologi informasi menyebabkan semakin banyak masyarakat yang bergantung pada pilar kreatif ini. Guna mendorong pertumbuhan ini, LOKET sebagai perusahaan teknologi terus melakukan inovasi untuk memberikan pengalaman terbaik bagi para Event Creator dan audiens,” jelas Rama.(wn)