JAKARTA (IndoTelko) - Huawei meluncurkan flagship, Huawei Mate 30 Series yang merupakan smartphone pertama dengan 5G generasi kedua.
"Huawei Mate 30 Series membuka potensi smartphone sepenuhnya. Didesain untuk tampil menonjol, smartphone ini menantang persaingan selagi memberikan pengalaman pengguna yang terbaik. Era 5G merupakan peluang untuk memikirkan ulang teknologi smartphone dan Huawei Mate 30 Series merupakan ekspresi tentang apapun yang mungkin terjadi," kata CEO Huawei Consumer Business Group Richard Yu dalam keterangan, kemarin.
Menurutnya, Huawei Mate 30 memiliki penampilan dan performa yang unik dibandingkan smartphone lain. Dimulai dari display OLED HUAWEI Horizon yang ikonik menawarkan pengalaman menonton yang menyatu, sementara Kirim 990 5G SoC, yang pertama kali mengintegrasikan unit pemrosesan dan modem 5G di chip yang sama menggunakan 7nm+ EUV process memberikan performa dan efisiensi yang sulit ditandingi.
Empat kamera terintegrasi yang revolusioner memasukkan SuperSensing Cine Camera, sistem dual kamera utama didesain untuk hasil foto dan video yang menawan, sementara Huawei SuperCharge Dan EMUI10 menawarkan daya tahan baterai tahan lama untuk pengguna mobile dan pengalaman pengguna yang ditingkatkan.
Huawei Mate 30 Pro memperkenalkan fitur Intuitive Side-touch Interaction untuk menggantikan sisi tombol volume dengan virtual keys yang tidak terlihat. Fitur ini juga memungkinkan pengguna untuk mengkostumisasi posisi tombol volume di kedua sisi perangkat dan menjadikannya sebagai all-in-one design smartphone yang paling terintegrasi. Fitur Huawei 3D Face Unlock dan In-Screen Fingerprint menyediakan kenyamanan dan keamanan biometrik tingkat tinggi.
Balik perangkatnya dan desain cincin ikonik untuk sistem empat kamera langsung terlihat menonjol, dikelilingi oleh halo metalik. Meniru desain kamera DSLR dan didesain agar dapat digenggam dengan nyaman, Huawei Mate 30 Series yang cantik menjadikan pengguna sebagai pusat perhatian. Huawei Mate 30 Pro juga menampilkan fitur Huawei Acoustic Display Technology untuk memberikan audio berkualitas tinggi melalui display yang menghilangkan suara.
Huawei Mate 30 Pro ukuran 6.53 inci dan HUAWEI Mate 30 ukuran 6.62 inci hadir dalam berbagai warna dan bahan: Emerald Green, Space Silver, Cosmic Purple, Black, sementara warna Forest Green dan Orange tersedia dalam bahan dari kulit vegan.
Huawei Mate 30 Pro (5G) 8GB RAM + 256GB ROM dibanderol 1199 euro. HUAWEI Mate 30 Pro 8GB RAM + 256GB ROM dibanderol 1099 euro. HUAWEI Mate 30 8 GB RAM + 128 GB ROM dibanderol 799 euro.(ak)