MediaTek perkuat chip untuk smart TV dengan Precision Detail

JAKARTA (IndoTelko) -- MediaTek mengumumkan vendor SoC TV pertamanya yang mendukung Dolby Vision IQ dengan Precision Detail. Precision Detail ialah fitur inovatif baru yang diperkenalkan untuk TV dengan Dolby Vision IQ, yang akan akan didukung dalam seri Pentonic MediaTek untuk smart TV 8K dan 4K. 

Selain itu, seri Pentonic akan memungkinkan produsen TV mendukung fitur yang dirancang untuk bermain game di Dolby Vision bersama dengan kemampuan canggih lainnya. MediaTek dan Dolby berkolaborasi dalam penerapan teknologi ini, akan tersedia mulai semester kedua 2022, untuk mulai diadopsi oleh OEM TV.

Bergabung dalam rangkaian teknologi Advanced Imaging Dolby yang tersedia melalui Dolby Vision IC, Precision Detail membuka lebih banyak konten Dolby Vision dengan membeberkan detail luar biasa di area terang dan gelap. Dengan tekstur dan kedalaman, gambar membawa dimensi baru yang menakjubkan pada smart TV 8K dan 4K. 

Selain Precision Detail, teknologi Intelligent View MediaTek yang dipasangkan dengan kecanggihan terbaru Dolby dalam teknologi pencitraan dapat memproses beberapa aliran Dolby Vision secara bersamaan. Konsumen sekarang bisa menonton sumber media yang berbeda secara bersamaan di Dolby Vision di banyak jendela, semuanya dengan detail yang menakjubkan.

“Dengan chip kami yang terdepan di industri, dipasangkan dengan teknologi visual dan audio menakjubkan yang ditenagai oleh Dolby, MediaTek dan Dolby membuat pengalaman hiburan sinematik yang mudah diakses dan sungguh imersif,” kata Alex Chen, General Manager of the TV Business Unit at MediaTek. “Seri Pentonic MediaTek akan memudahkan OEM menghadirkan Dolby Vision IQ dengan Precision Detail ke generasi berikutnya dari smart TV 8K dan 4K.” 

MediaTek Pentonic juga meningkatkan gameplay dengan dukungan fitur yang dirancang untuk bermain game di Dolby Vision. Ini termasuk kemajuan yang bisa ditawarkan OEM TV kepada pelanggannya, seperti bermain game di Dolby Vision pada 4K 120Hz. Selain itu, chip Pentonic akan lebih meningkatkan latensi dan peningkatan tampilan saat bermain game di Dolby Vision melalui Auto Low Latency Mode (ALLM) dan Variable Refresh Rate (VRR) untuk meningkatkan pengalaman bermain game bagi para pemain.

“Selama dekade terakhir, Dolby Vision terus meningkatkan standar pengalaman hiburan yang imersif. Dolby Vision IQ melanjutkan legasi ini dengan memperluas manfaat Dolby Vision di luar HDR melalui inovasi seperti Precision Detail,” kata Mathias Bendull, Vice President Living Room di Dolby Laboratories. 

“Kami berharap kerja sama dengan MediaTek dan mitra OEM kami menghadirkan gambar Dolby Vision yang memukau untuk banyak kasus penggunaan ke generasi berikutnya dari smart TV 8K dan 4K.” tutupnya. (sar)