JAKARTA (IndoTelko) -- Lenovo jadi perangkat pertama yang telah memenuhi Eyesafe Certification Requirements 2.0 terbaru. Perangkat tersebut adalah Lenovo G32qc-30 Curved Gaming Monitor, Lenovo G34w-30 Ultra-Wide Curved Gaming Monitor, dan Lenovo ThinkVision T27p-30 Wide UHD Monitor.
Diumumkan pada bulan Mei tahun ini, standar Eyesafe Certified 2.0 merupakan kumpulan dari persyaratan sertifikasi paling terkemuka di dunia untuk mengukur emisi sinar biru dan akurasi warna untuk industri layar global. Mewakili generasi masa depan dari standar manajemen sinar biru untuk layar digital, sertifikasi ini dibangun atas dasar kesuksesan dari standar Eyesafe generasi pertama yang telah menjadi pemimpin industri serta tolak ukur untuk keamanan dari sinar biru rendah.
“Kami ingin mengucapkan selamat kepada Lenovo atas prestasinya sebagai yang pertama berhasil meraih pencapaian signifikan ini,” ungkap Frank Holzman, Global Vice President TÜV Rheinland Business Field Electrical. “Peluncuran Eyesafe Certified 2.0 dilaksanakan pada kondisi yang krusial, dimana kesadaran atas fitur sinar biru rendah telah menyebar secara luas di antara konsumen dan brand sudah mulai menawarkan ragam opsi layar dengan sinar biru rendah. TÜV Rheinland sangat percaya bahwa sudah menjadi keharusan bagi kami untuk menawarkan standar sertifikasi untuk brand yang ingin menyediakan informasi yang lebih tepat dan lengkap kepada para konsumennya,”
“Standar Eyesafe Certified 2.0 terbaru menyempurnakan tingkatan khusus yang sangat dibutuhkan pada konsep umum dari ‘sinar biru rendah’. Dimana dapat memudahkan konsumen untuk membuat perbandingan antar solusi yang ada dengan informasi yang mumpuni,” tambah Holzman.
Berdasarkan riset kesehatan terbaru, standar Eyesafe Certified 2.0 dikembangkan melalui konsultasi dengan para ophthalmologist dan optometrist dari berbagai belahan dunia. Konsultasi ini dilakukan dalam menyusun petunjuk untuk pembuatan manufaktur layar berdasarkan metrik dan parameter baru, sehingga dapatmengukur toksisitas sinar biru. Rancangan Eyesafe Certified 2.0mendukung para konsumen untuk dapat memahami lebih baik bagaimana brand menangani isu mitigasi sinar biru.
“Kami ingin mengucapkan selamat kepada tim Lenovo atas tindakan antisipasinya dan kepemimpinan mereka mengenai isu sinar biru, serta komitmen mereka terhadap kesehatan manusia secara menyeluruh,” kata Justin Barrett, CEO Eyesafe. “Kami percaya para konsumen berhak mendapatkan piece of mind dengan mengetahui emisi sinar biru dan akurasi warna. Hari ini merupakan kemenangan besar bagi Lenovo dan pencapaian signifikan bagi seluruh industri layar.”
Keputusan TÜV Rheinland dan Eyesafe untuk mengembangkan dan merilis standar Eyesafe Certified 2.0 terbaru didorong oleh kemajuan signifikan dari penelitian kesehatan global, yang telah membuka pemahaman yang lebih menyeluruh baik bagi dokter perawatan mata dan juga teknisi dalam ruang teknologi mengenai potensi dampak dari paparan sinar biru yang buruk bagi kesehatan, yaitu dapat merusak retina mata.
Wawasan ini, diikuti dengan perubahan yang signifikan dan berkelanjutan dalam pola penggunaan perangkat sejak pandemi melanda, dimana hal ini memacu tim TÜV Rheinland dan Eyesafe untuk menciptakan standar generasi selanjutnya yang mampu mencerminkan dan meliputi seluruh informasi yang tersedia mengenai dampak dari sinar biru terhadap kesehatan manusia. Daftar lengkap dari seluruh persyaratan pada standar baru tersedia di sini.
“Lenovo merasa bangga dapat menjadi penyedia teknologi pertama yang memperkenalkan monitor PC yang tersertifikasi dan berhasil mengumpulkan persyaratan yang ketat dan tepat dalam memenuhi standar layar Eyesafe terbaru,” ungkap Stefan Engel, Vice President dan General Manager of Visuals Business dalam Lenovo’s Intelligent Devices Group.
“Nyatanya, orang menghabiskan lebih banyak waktu di depan komputer daripada sebelumnya, dan seiring dengan konsep ‘sinar biru rendah’ menjadi semakin populer, konsep ini hanya mengangkat sebagian dari tantangan yang sebenarnya. Dengan memenuhi standar Eyesafe Certified 2.0, kami memberikan kesempatan kepada pelanggan kami untuk memiliki kontrol yang lebih terhadap pengalaman mereka dan memberikan perangkat yang dapat memenuhi kebutuhan mereka secara spesifik.” lanjutnya.
Berikut ini merupakan perangkat dari Lenovo yang telah tersertifikasi dan akan tersedia secara global di wilayah tertentu1:
Seluruh fitur pada teknologi sinar biru rendah natural dikembangkan untuk mengurangi emisi dari frekuensi sinar biru yang tinggi dari panel tanpa adanya distorsi warna. Masing-masing dari monitor akan memiliki sertifikasi TÜV Rheinland Eyesafe yang terlihat jelas pada kemasan dan juga pada perangkat di dalamnya. Produk Lenovo lainnya yang memenuhi standar baru ini akan tersedia pada tahun ini. (sar)