JAKARTA (IndoTelko) -- Synology mengumumkan peluncuran NAS 4-bay terbaru, Synology DiskStation DS923+, model terbaru dalam lini seri Plus sebagai perangkat penyimpanan all-in-one untuk penggunaan bisnis dan kantor UMKM.
Didukung oleh sistem operasi Synology DiskStation Manager (DSM) yang serbaguna, DS923+ memberikan solusi komprehensif untuk melindungi dan mengelola data bisnis, kolaborasi dengan mudah, akses file dari mana saja, dan memantau aset fisik, seluruh fitur ini tersedia dalam faktor bentuk desktop yang ringkas. NAS ini menawarkan kinerja terbaru secara konsisten, dengan opsi untuk mengupgrade jaringan serta mempercepat transfer data lebih lanjut dengan tambahan kartu jaringan.
“DS923+ memberikan kinerja dan kapabilitas yang sangat impresif untuk pengguna,” ujar Michael Wang, Product Manager di Synology. “Dengan kemampuan skalabilitas penyimpanan dan jaringan yang mudah, NAS ini dapat menyesuaikan kebutuhan pengguna yang terus berkembang.” katanya
Penyimpanan yang Efisien Sesuai Kebutuhan Anda
DS923+ dapat berfungsi sebagai penyimpanan utama dan solusi perlindungan data untuk penggunaan rumahan dan kantor kecil, ataupun sebagai node edge untuk penggunaan multi-situs.
Dengan kapabilitas untuk menyimpan lebih dari 50 TB melalui 4-bay, NAS ini dapat dengan mudah diskalakan untuk mengakomodasi lebih dari 120 TB melalui 9 drive dengan unit ekspansi DX517.
Pengguna dapat meningkatkan performa lebih lanjut dengan mengupgrade jaringan ke 10GbE serta menambahkan drive SSD NVMe M.2 lewat slot PCIe bawaan untuk mengaktifkan caching lebih cepat atau membuat storage pool all-flash tambahan.
Memaksimalkan Penyimpanan On-premise
Untuk tim yang bekerja dari jarak jauh dan bisnis yang beroperasi di beberapa lokasi, sinkronisasi file site-to-site memungkinkan file konten agar dapat tersinkronkan antara perangkat Synology. Aplikasi Synology Drive menyediakan manajemen dan berbagi file yang intuitif, mengkombinasikan akses file dari mana saja secara mudah lengkap dengan privasi dan kepemilikan data 100% lewat penyimpanan lokal.
DS923+ memungkinkan pengguna untuk menggunakan penyimpanan lokal berkinerja tinggi sembari mengurangi kerumitan lewat teknologi cloud hybrid secara bersamaan. Aplikasi Synology Hybrid Share menyimpan cold data di cloud secara efisien serta menyimpan cache file yang sering diakses dalam perangkat agar dapat diakses dengan kecepatan LAN.
Perlindungan Berlapis
Memastikan data yang kritikal atau sensitif selalu terlindungi dari ancaman siber merupakan hal yang esensial untuk mengurangi kehilangan informasi berharga. Aplikasi Synology Active Backup Suite memungkinkan infrastruktur IT, seperti sistem Windows dan Linux, mesin virtual Hyper-V/VMware, dan akun Microsoft 365/Google Workspace, untuk dapat dibackup dengan aman ke dalam DS923+ serta dapat direstorasi dengan mudah ketika dibutuhkan.
Untuk peningkatan redundansi, backup dan snapshot point-in-time data yang tersimpan dalam NAS dapat dibuat dan disimpan secara offsite ke server lainnya atau layanan cloud.
Server CCTV yang Ringkas
Perangkat ini juga dapat berfungsi sebagai sistem manajemen video yang lengkap dengan kepemilikan data lokal sepenuhnya. Aplikasi Synology Surveillance Station adalah VMS tangguh yang telah diimplementasi dan melindungi lebih dari 500.000 situs. Dukungan ONVIF yang fleksibel dan lebih dari 8.300 kamera IP yang tervalidasi membuat penerapan lebih sederhana dan dapat disesuaikan dengan mudah untuk kebutuhan tiap lokasi.
Surveillance Station memudahkan pengaturan dan pengelolaan lebih dari 40 kamera melalui antarmuka yang modern serta dapat dikustom sesuai kebutuhan. Untuk lingkungan bangunan yang lebih luas atau lebih banyak, opsi overlay per lantai dan map Google Maps atau OpenStreetMap tersedia untuk pengawasan situasi yang maksimal. Footage penting dapat disimpan untuk peningkatan ketahanan dengan dukungan backup server rekaman, manajemen multi-perangkat, dan bahkan enkripsi end-to-end, dual-recording bersamaan ke cloud Synology C2.