JAKARTA (IndoTelko) - Dalam upaya mendorong adopsi kendaraan listrik secara lebih luas ke masyarakat, Volta, member dari grup PT M Cash Integrasi Tbk (IDX: MCAS), yang juga merupakan anak usaha PT NFC Indonesia Tbk (IDX: NFCX), sukses meriahkan ajang BCA Expo 2023 dengan menghadirkan dan mempromosikan berbagai produk kendaraan listrik unggulannya dengan berbagai penawaran program motor listrik bersubsidi.
BCA Expo 2023 merupakan acara yang diselenggarakan oleh PT Bank Central Asia Tbk (BCA), dengan tujuan untuk menyuguhkan layanan terbaik kepada nasabah sebagai wadah one stop services. BCA Expo 2023 masih berlangsung secara online dari tanggal 8 September hingga 8 Oktober 2023 melalui laman resmi https://expo.bca.co.id/.
Sementara, untuk pameran secara offline telah diselenggarakan di ICE BSD Tangerang pada 8-10 September 2023. Hadirnya Volta dalam BCA Expo 2023 merupakan salah satu bentuk kolaborasi BCA dan Volta untuk memberikan kesempatan kepada pengunjung agar dapat merasakan dan mengeksplorasi fitur-fitur canggih yang ditawarkan motor listrik Volta sebelum melakukan pembelian.
Selain itu, dalam ajang ini nasabah juga berkesempatan untuk mendapatkan promo serta bunga spesial dari BCA untuk Kredit Sepeda Motor (KSM), termasuk kredit motor listrik Volta.
Menurut
Direktur BCA Haryanto T. Budiman mengatakan, pihaknya berharap gelaran BCA Expo 2023 memberikan peluang bagi para nasabah dan masyarakat untuk memiliki hunian impian, kendaraan idaman dan beragam kebutuhan lainnya melalui berbagai program suku bunga unggulan yang ditawarkan.
"Oleh karena itu, kami mengundang seluruh nasabah setia dan masyarakat untuk mengunjungi BCA Expo 2023 yang kami lakukan secara offline maupun online," ujarnya.
BCA menawarkan program Kredit Sepeda Motor (KSM) dengan DP mulai dari Rp888.000,- dan suku bunga spesial 5,13% flat per tahun pada gelaran BCA Expo 2023 ini, dalam rangka mendukung segenap nasabah tercinta untuk memiliki sepeda motor impian.
Tak hanya berfokus pada penjualan semata, BCA Expo 2023 menjadi platform yang ideal bagi Volta untuk berinteraksi dengan pelanggan, yang juga sekaligus merupakan nasabah BCA, di mana pada kesempatan tersebut, banyak nasabah yang tertarik dengan peraturan baru dari program subsidi motor listrik yang dicanangkan oleh Pemerintah Indonesia pada Agustus lalu (29/08). Ketertarikan nasabah terhadap program ini pun tercermin dari banyaknya pemesanan motor listrik Volta bersubsidi pada BCA Expo 2023.
Volta menampilkan produk unggulannya, yakni 401, Virgo, dan Mandala, yang mana telah memiliki TKDN lebih dari 40% dan terkualifikasi sebagai Motor Listrik bersubsidi. Pengunjung mendapatkan edukasi mengenai keunggulan dan manfaat kendaraan listrik, dari segi dan nilai ekonomis serta dampak positifnya terhadap lingkungan dan kontribusinya dalam mengurangi emisi karbon.
BCA Expo 2023 menjadi menjadi langkah yang signifikan untuk mendorong adopsi kendaraan listrik di masyarakat luas, yang akan berdampak pada tercapainya mobilitas keberlanjutan untuk kualitas lingkungan yang lebih baik.
Dikatakan Direktur Volta, Iwan Suryaputra, kehadiran Volta dalam BCA Expo 2023 adalah lebih dari sekadar pameran produk. Kami juga melihat acara ini sebagai ajang sosialisasi dan penyampaian informasi yang efektif, terutama mengenai kebijakan peraturan kendaraan listrik subsidi yang baru-baru ini disampaikan Pemerintah.
"Dengan berbagai penjelasan dan langkah sosialisasi melalui kesempatan ini, Volta sebagai perusahaan yang berkomitmen untuk terus berinovasi dan memperkenalkan kendaraan listrik yang ramah lingkungan, berharap dapat meningkatkan minat masyarakat untuk mengadopsi kendaraan listrik untuk kebutuhan mobilitas sehari-hari. Apalagi dengan dukungan BCA di ajang ini, pengunjung merasa diringankan dengan berbagai opsi pembayaran motor listrik, baik secara cash maupun cicilan BCA," jelasnya. (mas)