telkomsel halo

Bike sharing diuji coba di kawasan Monas

12:25:43 | 28 Jul 2018
Bike sharing diuji coba di kawasan Monas
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno mencoba layanan Bike Sharing di Monas.(Foto:Diskominfo DKi Jakarta)
JAKARTA (IndoTelko) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Unit Pengelola (UP) Kawasan Monumen Nasional dan UP Jakarta Smart City berkolaborasi dengan GOWES melakukan uji coba layananbike sharing di kawasan Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta Pusat.

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno menyatakan selama dua bulan masa uji coba warga bisa menggunakan sepeda-sepeda yang telah disediakan secara gratis untuk berkeliling Monas.

"Kita akan coba di beberapa lokasi lainnya nanti. Private sector akan bekerja sama dengan Disparbud untuk lokasi pariwisata dan lokasi lainnya termasuk gedung-gedung di sekitar jalur utama,," katanya seperti diberitakan BeritaJakarta.id (27/7).

Dikatakannya, hadirnya layanan ini tidak hanya dapat dinikmati oleh wisatawan lokal maupun luar Jakarta. Tapi, nantinya juga bisa dimanfaatkan oleh tamu-tamu negara peserta Asian Games XVIII. "Selain bisa memfasilitasi untuk berolahraga, layanan ini akan mendukung potensi wisata di Monas," terangnya.

Sementara, Direktur Utama PT Surya Teknologi Perkasa (GOWES), Iwan Suryaputra membeberkan, layanan ini sudah menggunakan platform Internet of Things (IoT) yang dapat memantau keberadaan sepeda.

"Secara teknologi, dari Jakarta Smart City juga bisa memantau secara real time arus pergerakan itu dari mana ke mana, hari apa, oleh siapa," tandasnya.

Untuk diketahui, selama masa uji coba ada 100 sepeda yang disediakan. Calon pengguna layanan bike sharing dapat mengunduh aplikasi GOWES di Play Store atau App Store.

Top up kredit dapat dilakukan melalui kios digital MCAS yang terletak di ribuan titik di Indonesia. Tidak hanya itu saja, STP juga menawarkan berbagai produk digitalnya kepada para pelanggan melalui aplikasi GOWES, seperti pulsa, paket internet dan berbagai produk digital lainnya.

Pengguna bisa memindai QR Code yang terletak di bagian belakang sepeda agar kuncinya terbuka dan sepeda bisa digunakan. Apabila telah selesai digunakan letakan sepeda di titik parkir yang ditentukan kemudian gembok secara manual

Rencana implementasi layanan bike sharing telah dikoordinasikan sejak Februari 2018 dan turut melibatkan kolaborasi LSM maupun komunitas. Institute for Transportation & Development Policy (ITDP) Indonesia berperan aktif memberikan saran dan kajian kepada Pemprov DKI Jakarta serta mengadakan diskusi-diskusi publik agar implementasi layanan bike sharing dapat memberikan manfaat maksimal bagi Kota Jakarta serta beroperasi sesuai aturan yang berlaku.

PT Surya Teknologi Perkasa (STP) adalah anak usaha PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS).  Sebelumnya, GOWES telah hadir di Bintaro Jaya, Jakarta Selatan dan di beberapa lokasi di Bali.

GOWES bike sharing platform adalah salah satu pengembangan dari produk utama STP yakni Tracking Device & Digital Indonesia Map yang telah diaplikasikan di berbagai sepeda GOWES sehingga memudahkan pengguna dalam menggunakan sepeda.

Pengguna tidak harus mengembalikan sepeda yang digunakan ke titik tertentu, melainkan cukup dengan meninggalkan sepeda yang telah selesai digunakan di mana saja di dalam area operasional GOWES.

GCG BUMN
Dengan Tracking Devices & Digital Indonesia Map pada sepeda, maka tim GOWES dapat melacak lokasi sepeda tersebut dan kemudian melakukan pengambilan sepeda-sepeda yang telah selesai digunakan oleh pelanggan.(ak)

Ikuti terus perkembangan berita ini dalam topik
Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories