Telkom Group sinergi dengan PNRI digitalisasi konten Lokananta

08:41:06 | 20 Okt 2016
Telkom Group sinergi dengan PNRI digitalisasi konten Lokananta
ilustrasi(dok)
JAKARTA (IndoTelko) – PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) menggandeng Perum Percetakan Negara Republik Indonesia (PNRI) melakukan digitalisasi terhadap koleksi lagu-lagu Lokananta

"Telkom dengan misi “Lead Indonesian digital innovation & globalization”, sejak tahun 2010 melalui PT MelOn Indonesia (MelOn) telah menjadi pemain utama dalam industri musik digital di Indonesia. Salah satu kontribusi Telkom bagi industri musik tanah air juga akan segera diwujudkan dengan menggandeng PNRI untuk mengusung koleksi lagu-lagu Lokananta," kata SVP Synergy & Portfolio Telkom, sekaligus Komisaris MelOn, Achmad Sugiarto dalam pesan singkatnya kepada IndoTelko, Kamis (20/10).

Lokananta merupakan perusahaan rekaman musik pertama di Indonesia yang didirikan pada tahun 1956 dan berlokasi di Solo, Jawa Tengah. Lokananta memiliki koleksi koleksi lagu-lagu pop Indonesia masa lalu, termasuk lagu keroncong, musik etnis, dan rekaman audio bersejarah. Tersimpan juga master lagu berisi lagu-lagu dari penyanyi legendaris seperti Gesang, Waldjinah, Titiek Puspa, Bing Slamet, dan Sam Saimun. Selain itu Lokananta memiliki koleksi budaya, seperti musik gamelan Jawa, Bali, Sunda, Sumatera Utara dan musik daerah lainnya, serta lagu-lagu rakyat (folklore).

“Lagu-lagu inilah yang menjadi national treasure karakter Indonesia yang unik, sehingga perlu dilakukan pelestarian dan pendistribusiannya secara digital,” paparnya.
 
Telkom dan PNRI, yang telah melakukan MoU Sinergi BUMN untuk Pengembangan Potensi Bersama pada Agustus 2016 lalu, memiliki komitmen tinggi terhadap kelestarian budaya Indonesia yang berupa musik ataupun konten lainnya. Saat ini PNRI sedang melakukan digitalisasi lagu dan pengurusan kepemilikan kekayaan intelektual agar lagu dan konten warisan anak bangsa tersebut dapat dikomersilkan.

CEO MelOn Widi Nugroho mengharapkan dalam waktu dekat dapat dilakukan Perjanjian Kerjasama antara PNRI dengan MelOn untuk distribusi konten yang dimiliki Lokananta agar dapat segera dinikmati oleh seluruh masyarakat secara online. "Sebagai pemain lokal terbesar industri musik digital di Indonesia, MelOn terdorong untuk selalu mendukung pelaku industri lokal, seperti yang telah diwujudkan selama ini melalui layanan ring back tone, streaming, fulltrack download, rich content, maupun video," katanya.

"Dengan semangat sinergi BUMN, Telkom akan terus melakukan sinergi dengan melakukan kerjasama pemanfaatan potensi BUMN Hadir Untuk Negeri, membuat karya yang bermanfaat bagi masyarakat Indonesia, sehingga kehadiran BUMN di tengah masyarakat bisa dirasakan manfaatnya secara signifikan," tutup Sugiarto.(id)

Artikel Terkait