telkomsel halo

Penerapan PPnBM untuk Smartphone Terus Dikaji

12:38:31 | 09 Sep 2013
Penerapan PPnBM untuk Smartphone Terus Dikaji
Ilustrasi (DOK)
JAKARTA (IndoTelko) – Pemerintah terus mengaji rencana penerapan Pajak Penjualan Atas Barang Merah (PPnBM) untuk smartphone guna menjaga neraca perdagangan.

Sekadar diketahui, Data Badan Pusat Statistik (BPS) menyebutkan impor telepon seluler menempati rangking kelima total impor Indonesia.Sepanjang semester I-2013, nilai impor ponsel mencapai US$ 1,2 miliar. Sedangkan pada periode sama 2012 impor ponsel mencapai US$ 1,3 miliar. Total jumlah impor ponsel di tahun 2012 lalu mencapai US$ 2,6 miliar.

Kepala Badan Pengkajian Kebijakan Iklim dan Mutu Industri Kemperin Aryanto mengingatkan implementasi kebijakan itu harus hati-hati karena smartphone merek lokal juga bisa terkena.“Saat ini merek lokal banyak mengeluarkan smartphone dan harganya di  bawah Rp 1 juta per unit. Jadi penerapan kebijakan ini harus hati-hati," katanya.

Menurutnya,  pengenaan PPnBM produk smartphone hanya dikenakan bagi ponsel mewah bertatahkan emas atau berlian seperti Blackberry Porche dan  Vertu yang harganya di atas Rp 15 juta per unit. "Ada acuan,  jangan semua smartphone,” sarannya.

Sebelumnya   Pelaksana Tugas (Plt) Kepala  Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Bambang PS Brodjonegoro mengungkapkan, impor smartphone  salah satu penyebab defisit neraca perdagangan paling tinggi.

Diharapkannya dengan diterapkannnya PPnBM maka impor bisa ditekan. “Kita akan lihat smartphone dari aspek teknokloginya seperti mobil mewah, tapi tarifnya juga akan berbeda tidak akan setinggi itu," jelas Bambang.

Sekadar diketahui, tahun ini pemerintah memiliki banyak rencana dalam mengatur tata niaga ponsel.

Aturan yang telah diterapkan adalah masalah importasi ponsel dari Kementrian Perdagangan (Kemendag).Kemendag kabarnya tengah menggodok juga aturan masalah registasi IMEI ponsel untuk meredam ponsel illegal.

GCG BUMN
Sedangkan BKF pada awal tahun ini pernah menggulirkan ide menerapkan cukai ke ponsel atau pulsa.(ak)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories
Data Center Service Provider of the year