telkomsel halo

Q3-13, Telkom Raih Keuntungan Rp 15,725 triliun

09:45:40 | 26 Okt 2013
Q3-13, Telkom Raih Keuntungan Rp 15,725 triliun
Ilustrasi (DOK)
JAKARTA (IndoTelko)  – PT  Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) berhasil mempertahankan petumbuhan keuntungannya yang dobel digit sejak awal tahun hingga kuartal ketiga 2013.

Dikutip dari keterbukaan informasi Telkom ke Bursa Efek Indonesia (BEI) Jumat (25/10), operator pelat merah ini berhasil  membukukan keuntungan hingga September 2013 sebesar Rp 15,725 triliun atau  naik 11,28% dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 14,130 triliun.

Direktur Utama Telkom Arief Yahya  menjelaskan penopang dari keuntungan hingga triwulan ketiga 2013 adalah pendapatan sebesar Rp 61,499 triliun atau naik 8,15% dibandingkan  periode sama tahun lalu sebesar Rp 56,864 triliun.

Pendapatan ini disumbang oleh pendapatan data, internet dan jasa teknologi informatika sebesar  Rp 3,24 triliun atau berkontribusi 16,15%  dan pendapatan seluler Rp 1 triliun atau 4,72% dari total pendapatan

Sedangkan laba usaha yang dimiliki Telkom hingga kuartal ketiga 2013 adalah Rp 21,302 triliun naik 10,33%  dari periode sama tahun lalu sebesar  Rp 19,307 triliun.

Adapun, total aset perseroan hingga akhir periode tersebut mencapai Rp 120,79 triliun. Jumlah itu naik 8,4%  dari akhir September 2012 sebesar Rp 111,37 triliun.

Untuk  ekuitas perusahaan  meningkat 15,89%  menjadi  Rp 72,740 triliun   dibandingkan periode yang sama tahun lalu Rp 62,765 triliun. Sementara  kewajiban  naik 12,7%  dari Rp 42,637 triliun menjadi Rp 48,055 triliun.

GCG BUMN
Telkom sendiri pada tahun ini membidik pendapatan sekitar rp 80 triliun.(ak)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories