JAKARTA (IndoTelko) – PT Trikomsel Oke Tbk (TRIO) hingga September 2013 berhasil mendapatkan keuntungan sebesar Rp 388,4 miliar atau naik 25% dibandingkan posisi sama tahun lalu sebesar Rp 308,6 miliar.
Dikutip dari laporan keuangan perseroan ke Bursa Efek Indonesia (BEI), pendapatan yang diraih Trikomsel hingga September 2013 sebesar Rp 7,3 triliun atau naik 1,3% dibandingkan periode sama tahun lalu sebesar Rp 7,2 triliun.
Pemasok utama pendapatan Trikomsel adalah dari penjualan telepon seluler sebesar Rp 1,8 triliun dan voucher isi ulang sebesar Rp 213,76 miliar.
Sementara itu, anak usaha Trikomsel yang juga melantai di bursa saham, PT Global Teleshop Tbk (GLOB) berhasil mendapatkan pendapatan sebesar Rp 2,73 triliun atau naik 27% dibandingkan periode sama tahun lalu sebesar Rp 2,147 triliun.
Keuntungan yang diraih Global Teleshop hingga September 2013 adalah sebesar Rp 101,9 miliar atau naik 18% dibandingkan periode sama tahun lalu sebesar Rp 86,4 miliar.
Andalan penjualan Global Teleshop adalah kartu perdana dan voucher isi ulang yakni sebesar Rp Rp 1,69 triliun, disusul telepon seluler sekitar Rp 960 miliar, komputer dan notebook Rp 43,680 miliar, dan lainnya.
Trikomsel Oke mengakuisisi 80% saham Global Teleshop pada 2012 lalu dengan nilai transaksi kala itu mencapai US$ 100 juta atau setara Rp 900 miliar.(ak)