telkomsel halo

Stockshot.ID bermain di konten footage dan video

12:53:35 | 10 Aug 2017
Stockshot.ID bermain di konten footage dan video
Menkominfo Rudiantara (kiri) dan Kepala Bekraf Triawan Munaf di peluncuran marketplace Stockshot.ID (ist)
JAKARTA (IndoTelko) - Stockshot.ID meluncurkan online marketplace konten footage, video pendek, dan video seri yang pertama di Indonesia, sebagai hub dan etalase yang memuat footage video mengenai Indonesia, mulai dari Sabang sampai Merauke.

“Kami ingin mempertemukan para video creator dengan para pembeli baik korporasi, maupun individual di Stockshot.ID. Kami menyediakan sistem yang mudah untuk bertransaksi, konten tentang Indonesia, dan menggunakannya tanpa melanggar hak cipta siapapun,” jelas VP Marketing Stockshot.ID Diyan Surya, dalam keterangannya, (10/8).  

Menurut Diyan, Stockshot.ID melihat potensi konten footage dan video ini bisa dikembangkan lebih jauh lagi, dan dapat mewadahi atau menjadi etalase para video creator Indonesia.

“Sehingga kami dapat memberikan kontribusi bagi creator khususnya, dan pengguna footage serta video baik individual, maupun korporasi. Intinya adalah; Lo Rekam, Gue Jual,” selorohnya.

Diungkapkannya, sejak soft launch Mei 2017 jumlah kontributor yang menitipkan footage-nya mencapai 13 akun. Selama ini yang menjadi pelanggan Stockshot.ID antara lain agensi dan media massa seperti media online, stasiun televisi baik nasional maupun internasional, juga maskapai penerbangan nasional.

“Jumlah kontributor yang menitipkan footage dan video di Stockshot.ID masih tergolong kecil, jauh ketinggalan dibanding online marketplace stock footage di negara-negara lain. Salah satu penyebabnya mungkin karena kami masih baru terjun ke industri online marketplace,” tambahnya.

Konten footage dan video yang ada saat ini di Stockshot.ID bertema budaya, wisata, alam, dan kuliner serta kehidupan sosial masyarakat di Indonesia.

Konten yang tersedia mencapai 2000 video footage, 63 judul video pendek dan 14 program video seri dengan jumlah total 234 episode.

Fauzan Hamdi VP Product Stockshot.ID mengaku hingga saat ini masih mau melihat animo dari para kontributor untuk menitipkan rekaman gambar berupa footage dan video tentang Indonesia. Sebab selain kami masih meraba pasar footage video, fitur yang ada juga perlu terus dilakukan penyempurnaan dan pengayaan jenis konten lain yang dapat dijual. "Kita lihat hingga akhir tahun," ungkapnya.

Apresiasi
Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara mengapresiasi kehadiran Stockshot.ID sebagai matketplace konten footage, video pendek dan video seri pertama di Indonesia.

"Saya apresiasi apa yang dilakukan Stockshot.ID sebagai pemikiran baru. Stockshot.id memberikan nilai tambah dan merubah cara yang lama menjadi lebih efektif dalam jual beli serta pertukaran konten." ujar Rudiantara.

Ditambahkan Rudiantara bahwa marketplace menjadi kotak besar bagi eCommerce. "Peta jalan eCommerce baru saja di sahkan. Ini menjadi cara baru pemerintah membuat perencanaan dan arahan yang lebih jelas. Jadi Kementerian dan Lembaga selain memiliki tanggung jawab juga tahu apa yang harus dilakukan dan kapan deadline pelaksanaannya. Kita berharap kontribusi ekonomi digital bisa diatas 10% dari GDP,"  lanjutnya.

GCG BUMN
Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf melihat hadirnya Stockshot.ID menjadi penting. "Marketplace Stockshot.ID Ini sangat penting sehingga perlu terus dipromosikan. Selama ini konten footage biasanya ada di luar negeri. Pesan saya teruskan kreasi jangan cepat menginginkan untung, yang penting harus konsisten," imbau Triawan.(ak)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories