telkomsel halo

NEXTGEN Group dan Claroty lebarkan layanan perlindungan siber

06:03:00 | 22 Mar 2024
NEXTGEN Group dan Claroty lebarkan layanan perlindungan siber
Foto : Ilustrasi
JAKARTA (IndoTelko) - NEXTGEN dan Claroty, Perusahaan Cyber-Physical Systems (CPS) protection telah memulai kerjasama distribusi dan melebarkan layanan perlindungan siber dan pasar di Indonesia, Singapura, Malaysia, dan Filipina.

Organisasi di Asia Tenggara saat ini tengah menghadapi ancaman siber yang semakin marak, menyebabkan kebutuhan akan solusi keamanan siber yang efektif dan komprehensif meningkat.

Claroty merupakan sebuah produk dengan solusi yang selangkah lebih maju, sehingga mampu memberikan tingkat visibilitas dan perlindungan yang luar biasa untuk berbagai jenis sistem siber-fisik dalam Extended IoT (XIoT), seperti Operational Technology (OT), Internet of Medical Things (IoMT), dan commercial IoT, termasuk Building Management Systems (BMS).

Dikatakan Distribution Sales and Strategic Alliance Director APJ Claroty, Derek Teo, kombinasi dari kerjasama di ekosistem keamanan siber antara NEXTGEN dan Claroty yang hadir dengan platform Cyber Physical System sebagai platform unggulan akan memungkinkan lebih banyak organisasi yang mampu melindungi lingkungan XIoT yang lebih kompleks dengan efektif dan efisien, pada tingkat visibilitas yang tak tertandingi.

"Kami sangat antusias untuk bekerjasama dengan NEXTGEN untuk memperluas kehadiran kami di Asia Tenggara, melebarkan distribusi dan Managed Security Service Provider (MSSP), serta menyambut NEXTGEN ke dalam Claroty FOCUS Partner Program," ujarnya.

Di era industry 5.0, organisasi dan individu sudah bekerja berdampingan dengan teknologi yang mampu bekerja lebih efektif dengan teknologi Internet of Things (IoT) sebagai pelengkap rangkaian solusi keamanan siber. Kemampuan go-to-market NEXTGEN Group di pasar Indonesia, Singapura, Malaysia, dan Filipina merupakan sebuah pondasi yang memudahkan Claroty untuk menyediakan solusi XIoT yang komprehensif bagi industri manufaktur, kesehatan, dan komersial.

Sementara, Managing Director NEXTGEN Indonesia, Sanny Hadinata mengungkapkan, kolaborasi antara NEXTGEN dengan Claroty hadir pada saat yang krusial di tengah keberadaan ancaman keamanan siber yang berkembang pesat. "Dengan kehadiran Claroty, kami siap untuk Change The Channel sesuai dengan tagline NEXTGEN, meningkatkan kemampuan, dan memperluas portfolio solusi kami di Indonesia. Berkomitmen untuk menjaga keamanan digital dari klien kami, kerjasama ini akan memperkuat organisasi di Indonesia untuk mengatasi tantangan keamanan siber secara efektif," katanya.

Sedangkan, EVP Asia NEXTGEN, Wendy O’Keeffe, mengungkapkan kegembiraannya untuk membawa solusi terbaik dan saling melengkapi untuk mengamankan Cyber Physical System bagi para pengguna, serta bagaimana hubungan antara keamanan IT dan solusi Cyber Physical System yang mengalami peningkatan selama dua tahun terakhir.

"Dua tahun terakhir dapat kita lihat peningkatan signifikan bagi hubungan antara keamanan IT dan solusi Cyber Physical System, dan NEXTGEN sangat antusias dapat membawa tidak hanya yang terbaik namun juga solusi yang saling melengkapi untuk menjaga Cyber Physical System bagi organisasi di Asia Tenggara. Claroty menawarkan rentang kemampuan terluas dari vendor mana pun dalam mengamankan semua Cyber Physical System, termasuk asset and change management, risk and vulnerability management, network protection, threat detection, device efficiency, dan secure remote access controls," jelasnya.

"Kebutuhan keamanan siber yang berbeda kini telah muncul untuk industri vertikal seperti kesehatan, minyak dan gas, serta transportasi. Keahlian domain dari Claroty mampu mencakup lebih dari 40 sektor, yang berarti klien kami bisa mendapatkan sebuah rangkaian solusi yang belum pernah hadir di Cyber Physical System assets pada XIoT tanpa mempengaruhi cara kerjanya, dan dengan respon yang lebih efektif dan efisien," tambahnya.

GCG BUMN
Kerjasama ini bertujuan untuk mengatasi perkembangan ancaman siber di Asia Tenggara, terutama di Indonesia, dan meningkatkan ketahanan keamanan siber. Kerjasama ini memanfaatkan kemampuan dari solusi Claroty dalam keamanan Cyber Physical System, dan kemampuan go-to-market NEXTGEN Group, menciptakan sebuah aliansi yang strategis untuk memenuhi kebutuhan berbagai organisasi. (mas)

Ikuti terus perkembangan berita ini dalam topik
Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories