telkomsel halo

HP gelar HP Imagine 2024, luncurkan berbagai inovasi

05:49:00 | 16 Okt 2024
HP gelar HP Imagine 2024, luncurkan berbagai inovasi
JAKARTA (IndoTelko) - HP baru-baru ini menggelar acara tahunan HP Imagine 2024. Di mana pada acara itu serangkaian inovasi terobosan yang bertujuan mendefinisikan kembali masa depan kerja turut diluncurkan.

Dihadiri oleh anggota Tim Kepemimpinan Eksekutif HP, acara ini mengeksplorasi bagaimana teknologi inovatif ― termasuk AI ― dapat merevolusi tempat kerja modern, mendorong pertumbuhan, meningkatkan pengalaman pengguna, memupuk kreativitas, dan memicu inovasi tanpa batas.

Dikatakan Managing Director HP Indonesia, Choon Teck Lim, HP Imagine memberinya kesempatan untuk menunjukkan visi kami tentang masa depan dunia kerja. "Solusi dan pengalaman kami memungkinkan orang bekerja sesuai keinginan mereka, yang mendorong pertumbuhan, kepuasan bekerja, dan inovasi," ujarnya.


HP Inc. merilis HP Work Relationship Index (WRI) tahunan kedua, sebuah studi komprehensif yang mengeksplorasi hubungan dunia dengan pekerjaan. Studi ini, yang mensurvei 15.600 responden di berbagai industri di 12 negara, mengungkap bahwa pekerjaan masih belum benar-benar berjalan baik. Hanya 28% pekerja berbasis pengetahuan memiliki hubungan kerja yang sehat, hanya meningkat satu poin dibandingkan temuan tahun lalu.

Namun, temuan baru menyoroti dua solusi potensial untuk memperbaiki hubungan dengan pekerjaan: AI dan pengalaman kerja yang dipersonalisasi.

    Hanya 28% pekerja berbasis pengetahuan dari berbagai industri di seluruh dunia memiliki hubungan kerja yang sehat, ini meningkat satu poin dibandingkan tahun 2023

    Penggunaan AI di kalangan pekerja berbasis pengetahuan melonjak ke angka 66% di tahun 2024, naik dari 38% tahun lalu; dan pekerja yang menggunakan AI 11 poin lebih bahagia dengan hubungan kerja mereka dibandingkan pekerja yang tidak menggunakan AI

    Setidaknya dua pertiga pekerja berbasis pengetahuan menginginkan pengalaman kerja yang dipersonalisasi; dan 87% bersedia mengorbankan sebagian gaji mereka untuk mendapatkannya

    Hanya 44% pemimpin memiliki keyakinan pada keterampilan interpersonal mereka; pemimpin bisnis wanita secara signifikan lebih percaya diri daripada rekan pria mereka

    Di Indonesia, hampir setengah (44%) pekerja berbasis pengetahuan memiliki hubungan kerja yang sehat, mencerminkan peningkatan enam poin dibandingkan tahun 2023.

HP Inc. juga mengumumkan inovasi terbaru perusahaan, termasuk PC AI generasi berikutnya, solusi video konferensi berteknologi AI, dan solusi berbagi performa GPU yang dapat diskalakan untuk pengembang AI semua dirancang untuk mengubah masa depan kerja.

    Memberikan fleksibilitas dan gaya baru bagi pekerja lepas dan kreator dengan PC AI generasi terbaru 2-in-1 pertama dari HP, HP OmniBook Ultra Flip

    Memperkenalkan HP EliteBook X pertama, notebook bisnis AI generasi berikutnya yang paling kuat di dunia untuk pakar teknologi dan konsultan bisnis, dengan performa NPU hingga 55 TOPS yang memimpin industri

    Mengungkap arsitektur memori inovatif yang merevolusi AI pada perangkat, menghadirkan performa super cepat untuk alur kerja paling kompleks

    Mendefinisikan ulang ruang kerja dengan portofolio terluas di industri untuk solusi video konferensi multi-kamera yang didukung AI.

PC AI generasi terbaru HP yakni HP OmniBook Flip Ultra 14 akan segera tersedia di Indonesia dengan harga mulai dari Rp 27,999,000.

Di ajang ini, HP Inc. juga memperkenalkan HP Print AI, pengalaman print cerdas pertama di industri yang dirancang untuk mengubah cara dunia mencetak. Fitur-fitur HP Print AI membuat pencetakan tanpa hambatan dengan menghilangkan tantangan umum mulai dari pengaturan printer hingga dukungan. Fitur pertama Perfect Output memastikan hasil cetakan selalu sempurna dan tersedia hari ini melalui program beta eksklusif.

Fitur-fitur HP Print AI juga meningkatkan pengalaman mencetak di rumah dan di kantor dengan membuka kemungkinan baru untuk kreativitas, produktivitas, dan kolaborasi.

    Memperkenalkan HP Print AI yang mencakup fitur cerdas untuk menyederhanakan dan meningkatkan pencetakan mulai dari pengaturan hingga dukungan

    Meluncurkan fitur Perfect Output untuk hasil cetak yang konsisten dan akurat setiap saat

    Memperluas ketersediaan HP Scan AI Enhanced untuk mendigitalkan alur kerja dan membantu orang bekerja lebih cerdas

    Memperkenalkan HP Build Workspace, ekosistem kolaborasi cetak berteknologi AI baru untuk desain dan konstruksi.

Pun masih di acara ini, Divisi Workforce Solutions HP Inc. mengumumkan serangkaian kemajuan signifikan yang dirancang untuk membantu perusahaan mencapai pertumbuhan dengan memberikan pengalaman yang lebih personal dan memuaskan.

Sebagai bagian dari ini, HP memperluas akses ke HP Workforce Experience Platform, memberikan manajer IT akses terhadap alat, data, dan wawasan yang ditingkatkan untuk memastikan karyawan mereka tetap terhubung dan produktif.

Bagi pelanggan yang ingin HP mengelola lingkungan IT mereka, HP mengumumkan solusi pemantauan lanjutan dan ketersediaan global dari HP Managed Collaboration Services yang secara proaktif memperbaiki insiden sebelum karyawan terkena dampaknya. Dan ketika teknologi tersebut mengalami kegagalan, HP meluncurkan layanan baru yang membantu karyawan kembali bekerja dengan cepat.

HP juga memperkenalkan layanan baru untuk membantu perusahaan memanfaatkan kekuatan AI guna mendorong produktivitas lebih lanjut dalam tenaga kerja, serta memperluas program perbaikan ulang untuk mendorong ekonomi yang lebih sirkular.

    Memperkuat HP Workforce Experience Platform dengan akses dan kapabilitas yang diperluas

    Memperkenalkan layanan terkelola yang mengurangi downtime dan menjaga produktivitas karyawan

    Mengumumkan teknologi remediasi jarak jauh yang paling canggih di industri

    Meluncurkan HOPE Recycling Futures untuk memberikan kehidupan kedua untuk PC sembari mempercepat pemerataan digital.

HP Inc. juga mengeluarkan Threats Insights Report terbaru yang mengungkap bagaimana pelaku serangan siber menggunakan AI generatif untuk membantu menulis kode berbahaya. Laporan tersebut memberikan analisis serangan dunia nyata, membantu organisasi tetap mengikuti teknik terbaru yang digunakan penjahat siber untuk menghindari deteksi dan merusak PC dalam lanskap kejahatan dunia maya yang terus berubah dengan cepat.

    Peneliti ancaman siber HP mengidentifikasi kampanye yang menargetkan penutur bahasa Prancis dengan malware yang diyakini ditulis menggunakan bantuan GenAI

    Struktur malware, komentar yang menjelaskan setiap baris kode, dan penggunaan fungsi serta variabel bahasa asli menunjukkan pelaku ancaman menggunakan GenAI untuk membuat malware

    Aktivitas ini menunjukkan bagaimana GenAI mempercepat serangan siber dan menurunkan standar bagi penjahat siber untuk menginfeksi titik akhir

    HP juga menemukan kampanye ChromeLoader semakin besar dan semakin canggih, menggunakan malvertising untuk mengarahkan korban ke situs web yang didesain dengan baik yang menawarkan alat palsu seperti konverter PDF

    Menginstal aplikasi palsu yang dikirim sebagai file MSI menyebabkan kode berbahaya berjalan di titik akhir

    Malware tersebut memuat ekstensi browser yang memungkinkan pelaku mengambil alih sesi browsing korban dan mengalihkan pencarian ke situs yang dikendalikan oleh pelaku ancaman

    GCG BUMN
    Kampanye lain menunjukkan beberapa penjahat siber beralih dari file HTML ke gambar vektor SVG untuk menyelundupkan malware. (mas)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories
Data Center Service Provider of the year