telkomsel halo

RRQ Season 5 keliling 16 kota

07:51:00 | 05 Mar 2025
RRQ Season 5 keliling 16 kota
JAKARTA (IndoTelko) - Setelah sukses besar dengan empat musim sebelumnya, RRQ Keliling Kota (RKK) kembali hadir untuk Season 5! Program nonton bareng RRQ Hoshi dalam perjuangannya di MPL Indonesia ini akan kembali menyapa Kingdom (sebutan untuk fans RRQ) di berbagai kota di Indonesia.

RKK Season 1 yang berawal di Februari 2023, dimulai dari kota Tangerang. Kala itu, RKK hanya dihadiri oleh 42 fans saja. Tak lama berselang, di Oktober 2024, Bandung yang menjadi kota penghujung di RKK Season 4, diserbu lebih dari 1400 fans untuk berbagi kebahagiaan dan memberikan semangatnya bersama-sama.

Dari 2000 total fans yang datang ke RKK Season 1, berkembang jadi hampir 7000 orang di rangkaian RKK Season 2, lalu lebih dari 8000 orang di RKK Season 3, RKK Season 4 kembali mencetak rekor yang lebih besar lagi dengan total fans yang datang mencapai hampir 12000 orang.

Musim ini, RRQ siap kembali menjelajahi Indonesia, menghadirkan pengalaman seru bagi para pendukung setianya. Selain itu, kota-kota yang dipilih kali ini juga semuanya istimewa karena mewakili kota-kota besar dan kota-kota kecil di seluruh penjuru indonesia.

Berikut jadwal & kota RKK Season 5 :

    W1

      7 Maret - Match 1 | NAVI VS RRQ | Surabaya, Jatim

      8 Maret - Match 3 | RRQ VS ONIC | Madura, Jatim

    W2

      15 Maret - Match 2 | RRQ VS TLID | Jambi, Jambi

    W3

      22 Maret - Match 3 | RRQ VS AE | Bandung, Jabar

      23 Maret - Match 2 | GEEK VS RRQ | Indramayu, Jabar

    W4

      19 April - Match 2 | RRQ VS EVOS | Semarang, Jateng

      20 April - Match 2 | BTR VS RRQ | Salatiga, Jateng

    W5

      26 April - Match 1 | DEWA VS RRQ | Manado, Sulut

    W6

      3 Mei - Match 3 | RRQ VS BTR | Yogyakarta, D.I. Yogyakarta

      4 Mei - Match 2 | ONIC VS RRQ | Cilacap, Jateng

    W7

      10 Mei - Match 2 | EVOS VS RRQ | Banjarmasin, Kalsel

      11 Mei - Match 1 | RRQ VS GEEK | Palangkaraya, Kalteng

    W8

      17 Mei - Match 2 | AE VS RRQ | Padang, Sumbar

      18 Mei - Match 1 | RRQ VS DEWA | Medan, Sumut

    W9

      24 Mei - Match 2 | TLID VS RRQ | Cilegon, Banten

      25 Mei - Match 3 | RRQ VS NAVI | Bali, Bali

Kali ini RKK S5 hadir dengan 2 akses yang berbeda, yaitu Special Access & Normal Access! Perbedaannya bisa Anda baca langsung di postingan atas ya!

GCG BUMN
Khusus Special Access, pendaftaran sudah dibuka langsung untuk 16 kota. Untuk Normal Access, pendaftaran akan dibuka setiap H-1 minggu sebelum hari-H di kota Anda. Cara registrasinya gampang banget. Anda tinggal daftar melalui aplikasi RRQ+. Awas, jangan sampai salah pilih kota. (mas)

Ikuti terus perkembangan berita ini dalam topik
Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories