JAKARTA (IndoTelko) - PT Vivo Smartphone Indonesia (Vivo) akan merilis smartphone terbaru, V9, tak lama lagi.
"Ya, memang benar Vivo akan segera meluncurkan smartphone baru untuk konsumen di Indonesia. Produk tersebut merupakan V-Series terbaru yaitu Vivo V9" kata Brand Manager Vivo Indonesia, Edy Kusuma, dalam keterangan, belum lama ini.
Sebelumnya, beredar rumor diperolehnya dua sertifikat Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) Vivo Smartphone bertipe 1722 dan 1723 dari Kementerian Perindustrian RI sebesar 30,98%. Ini menjadikan kedua tipe Vivo Smartphone layak untuk dipasarkan di Indonesia.
Tak lama berselang, beredar tampilan Smartphone Vivo V9 di sebuah papan billboard di Vivo Store Pangkal Pinang, Batam. Rumor ini pun menjadi pemberitaan hangat di beberapa media gadget internasional, antara lain GSMArena dan Gizmochina.
Para pemerhati gadget memberikan spekulasinya tentang Vivo V9 yang tampil dengan layar minim bezel serta New Selfie Camera 24 MP. Rumor tersebut menyiratkan prediksi bahwa Vivo V9 akan tampil dengan rasio layar yang lebih besar dari seri sebelumnya.
Terakhir, Vivo Smartphone pun memperkenalkan penyanyi Tulus dan Maudi Ayunda sebagai New Perfect Selfie Icon melalui akun Instagram resmi Vivo Indonesia. Hal tersebut pun menyiratkan bahwa kedua artis muda multitalenta akan menjadi Product Ambassador untuk Vivo V9.
Namun, perihal waktu peluncuran, spesifikasi hingga harga dari produk Vivo V9 masih belum juga dibocorkan oleh Edy Kusuma.
"Produk ini akan menjadi smartphone pertama yang dikeluarkan oleh Vivo Smartphone di tahun 2018 dan pastinya akan tampil berbeda dari produk sebelumnya. Jadi tunggu saja kejutan lainnya dari Vivo V9," tutupnya.(ak)