telkomsel halo

Tahapan lelang harga frekuensi 2,3GHz dimulai 19 April

09:56:00 | 17 Apr 2021
Tahapan lelang harga frekuensi 2,3GHz dimulai 19 April
JAKARTA (IndoTelko) - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) akan memulai tahapan lelang harga frekuensi 2,3GHz di dalam rentang 2360 – 2390 MHz pada 19 April 2021.

Dalam Siaran Pers No. 120/HM/KOMINFO/04/2021, terungkap ada lima operator yang mengambil Dokumen Seleksi pada Rabu, 17 Maret 2021 yakni PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel), PT Indosat Tbk (ISAT), PT Smart Telecom, PT Hutchison 3 Indonesia (Tri), dan PT XL Axiata Tbk (XL).

Selanjutnya pada hari Rabu, 14 April 2021, dari kelima Calon Peserta Seleksi yang telah mengambil Dokumen Seleksi, terdapat 3 Calon Peserta Seleksi.

Ketiga Calon Peserta Seleksi sebagaimana dimaksud dinyatakan sebagai Peserta Seleksi Pengguna Pita Frekuensi Radio 2,3 GHz untuk Keperluan Penyelenggaraan Jaringan Bergerak Seluler Tahun 2021 diurut berdasarkan waktu adalah sebagai berikut: Telkomsel, XL Axiata, dan PT Smart Telecom.

Pada hari yang sama pula, Tim Seleksi telah melaksanakan Pemeriksaan Kelengkapan Dokumen Permohonan Seleksi Pengguna Pita Frekuensi Radio 2,3 GHz untuk Keperluan Penyelenggaraan Jaringan Bergerak Seluler Tahun 2021 yang dihadiri oleh perwakilan dari Peserta Seleksi sebagai saksi. Selanjutnya, Tim Seleksi telah melakukan Verifikasi Dokumen Administrasi pada tanggal 15 April 2021.

Berdasarkan hasil Evaluasi Administrasi yang meliputi Pemeriksaan Kelengkapan Dokumen Permohonan dan Verifikasi Dokumen Administrasi, peserta Seleksi yang lulus Evaluasi Administrasi Seleksi adalah Telkomsel, XL Axiata, dan Smart Telecom.

GCG BUMN
Jika dilihat komposisi peserta lelang sekarang, XL Axiata adalah pendatang baru. Sebelumnya, dalam lelang yang dibatalkan pemenangnya oleh Kominfo peserta yang bisa masuk tahapan memasukkan harga penawaran adalah PT Smart Telecom, Telkomsel, dan PT Hutchison 3 Indonesia.(ak)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories