Melihat ringkasan riwayat transaksi dengan memilih tanggal yang diinginkan, serta mendapatkan rincian notifikasi setiap transaksi dengan lengkap dan mudah;
•
PermataQR Merchant juga bisa diajukan oleh merchant dalam berbagai pilihan media QR yang lengkap dan sesuai kebutuhan merchant seperti bentuk printable yaitu sticker, acrylic tent card, maupun melalui aplikasi PermataQR Merchant, QR EDC, atau QR API.
Selain kegiatan edukasi dan akuisisi PermataQR di Pasar Rawa Belong, para merchant juga berkesempatan untuk memenangkan berbagai hadiah mulai dari barang elektronik hingga tabungan senilai jutaan rupiah. Tidak hanya itu, kegiatan S.I.A.P. QRIS dengan PermataQR Merchant ini memiliki rangkaian acara yang terdiri dari Merchant Sales Volume Contest dan kunjungan ke beberapa merchant bersama dengan perwakilan dari Bank Indonesia dan Pengelola Pasar Bunga Rawa Belong.
“Meningkatkan layanan terhadap seluruh nasabah termasuk segmen mikro seperti UMKM merupakan prioritas kami sebagai bank terdepan di Indonesia. Kami akan terus berupaya memenuhi segala kebutuhan transaksi nasabah dengan berbagai kemudahan sehingga transaksi perbankan dapat dilakukan dengan praktis dan aman dari mana saja dan kapan saja hanya lewat genggaman.” tutup Indra. (sar)