telkomsel halo

Elang Mahkota Lepas Saham Surya Citra

08:36:42 | 13 Aug 2014
Elang Mahkota Lepas Saham Surya Citra
Ilustrasi (dok)
JAKARTA (IndoTelko) – PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) melepas sedikit saham PT Surya Citra Media Tbk (SCMA) guna menunjang keperluan umum perseroan.

Sekretaris perusahaan Elang Mahkota Monika I. Krisnamurti dalam keterbukaan informasinya ke Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan perseroan melepas hampir 9 juta lembar saham Surya Citra Media dan berhasil meraup dana sekitar Rp35,46 miliar.

Proses penjualan saham tersebut berlangsung selama periode 4 hingga 6 Agustus 2014. Setelah proses penjualan saham tersebut, perseroan masih menjadi pemegang saham utama SCMA dengan 10,16 miliar saham. Adapun perubahan persentase kepemilikan dari 69,58% menjadi 69,48%.

Elang Mahkota sepanjang semester I 2014 berhasil meraih pendapatan Rp 3,23 triliun naik 18,3%  dibandingkan periode sama tahun lalu sebesar Rp 2,73 triliun. Sedangkan keuntungan yang diraih sepanjang paruh pertama 2014 sebesar Rp 652,6 miliar naik 5% dibandingkan periode sama tahun lalu sebesar Rp 621,25 miliar.(ak)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories