telkomsel halo

Prediksi Kinerja

Metrodata Revisi Target di Pasar Korporasi

10:55:44 | 21 Okt 2014
Metrodata Revisi Target di Pasar Korporasi
Ilustrasi (dok)
JAKARTA (IndoTelko) – PT Metrodata Electronics Tbk (MTDL) merevisi target omzet yang ingin diraihnya di pasar koprorasi karena kondisi politik yang belum stabil pasca pemilihan presiden dan terus tertekannya nilai tukar rupiah terhadap dollar AS.

Emiten dengan kode saham MTDL ini sebelumnya optimistis segmen korporasi  berkontribusi sebanyak 10%-15% terhadap total pendapatan, namun melihat perubahan kondisi makro direvisi menjadi 5%.

"Sekarang pasar korporasi banyak menunggu dari situasi politik dan makro untuk ekspansi,” ungkap  Direktur Keuangan Metrodata Randy Kartadinata, belum lama ini.

Diharapkannya, pemerintahan 2014-2019 akan diisi oleh pejabat yang sesuai harapan pasar agar kondisi makro kembali stabil dan memberikan optimisme bagi pelaku industri  

“Kami belum revisi total target pendapatan tahun ini karena masih ada segmen ritel yang bagus kinerjanya,” katanya.  

Pada tahun lalu, kontribusi segmen ritel 60% dan segmen korporasi 40%, tahun ini akan diubah menjadi 70%, segmen ritel dan dari segmen korporasi sebesar 30%.

Guna memacu penjualan ritel perseroan  akan membeli produk dari vendor menggunakan mata uang rupiah dan menjual kepada konsumen dalam rupiah juga. Berikutnya, ekspansi gerai dan menggenjot penjualan lewat online.

GCG BUMN
Metrodata pada tahun ini membidik omzet sebesar Rp 8,08 triliun di tahun 2014 atau meningkat meningkat 10,3% dibandingkan 2013 sebesar Rp 7,33 triliun.(wn)

Ikuti terus perkembangan berita ini dalam topik
Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories
Data Center Service Provider of the year