telkomsel halo

Telkomsel kuasai pusat pertempuran seluler nasional

05:15:54 | 19 Nov 2016
Telkomsel kuasai pusat pertempuran seluler nasional
Supervisor Corporate Communications & Integration Area Jabotabek & Jabar Singue Kilatmaka (kanan) dan GM Legal dan Stakeholder Management Area Jabotabek-Jabar Yossie Hamdeny kala media gathering di Batam, Jumat (18/11).(dok)
BATAM (IndoTelko) – Telkomsel tak hanya menjadi jawara di kawasan Indonesia Timur dan area rural, tetapi di pusat medan pertempuran seluler nasional, operator merah putih ini adalah sang kampiun.

"Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi (Jabodetabek), dan Jawa Barat adalah pusat pertempuran layanan seluler nasional. Semua operator dan teknologi terbaru ada di sini. Kami bangga bisa menjaga panji-panji merah putih dengan menjadi jawara di area ini," ungkap Supervisor Corporate Communications & Integration Area Jabotabek & Jabar Singue Kilatmaka saat media gathering di Batam, Jumat (18/11) malam.

Ayah dua anak ini pun dengan bangga memamerkan statistik pemasaran dari Telkomsel di Jabotabek dan Jabar dimana menguasai 31% pangsa pasar di Jabotabek dan 36% di Jawa Barat. Saat ini ada 37,6 juta pelanggan Telkomsel di dua kawasan tersebut, dimana sekitar 63% beraal dari kawasan Jabotabek dan 95% pengguna kartu prabayar.

Telkomsel kuasai pusat pertempuran seluler nasional

Singue Kilatmaka (dok)

Pengguna data Telkomsel di Jabotabek-Jabar sekitar 19,6 juta pelanggan dan memberikan kontribusi bagi pendapatan untuk area ini sekitar 36%. Infrastruktur yang dibangun sebanyak 37 ribu BTS dimana sekitar 37% trafik melayani 4G. Sudah ada sekitar 34 kota di Jabotabek-Jabar yang dilayani 4G dimana 35% ada di Jawa Barat. (Baca: Kinerja Telkomsel)

"Bicara 4G, ada sekitar 1,5 juta migrasi ke kartu 4G sejak Januari 2016. Sekarang pengguna 4G di kedua area ini sekitar 3,7 juta pelanggan. Pertumbuhan tertinggi di Jawa Barat," tukasnya.

Digital
Sementara Executive Vice President Area Jabotabek Jabar Telkomsel Yetty Kusumawati melalui keterangan tertulisnya menegaskan memasuki kuartal terakhir periode semester dua 2016 ini, Telkomsel wilayah operasional Area Jabotabek Jabar tetap fokus menghadirkan layanan digital terdepan melaui dukungan ijaringan broadband terkini.

Sejumlah tren pertumbuhan transaksi penggunaan layanan digital Telkomsel di Area Jabotabek menunjukkan respon positif dan potensi yang menjanjikan dalam penguatan ekosistem digital dalam keseharian masyarakat, khususnya di wilayah perkotaan.

“Peningkatan transaksi sejumlah layanan telekomunikasi berbasis digital yang rata-rata di atas 30% ini menjadi indikasi yang kuat tumbuhnya kepercayaan pelanggan untuk mulai mengadopsi layanan digital sebagai penunjang gaya hidup mereka. Terlebih di wilayah perkotaan yang sudah matang dengan persebaran teknologi terbaru seperti Jakarta, Bandung, Bekasi ataupun Tangerang,” tulisnya dalam keterangan yang dibagikan ke media.

Transaksi layanan digital penunjang gaya hidup meningkat sekitar 87% dibanding periode yang sama tahun lalu, seperti transaksi layanan streaming music seperti LangitMusik yang meningkat hingga 456%.

Adopsi layanan gaya hidup digital wilayah operasional Telkomsel Area Jabotabek Jabar juga terlihat dari peningkatan transaksi pemanfaatan layanan digital mobile payment TCASH yang tumbuh hingga 56%, dengan total pengguna layanan TCASH yang telah mencapai lebih dari 268 ribu pelanggan.

Potensi berkembangnya layanan digital Telkomsel juga semakin bertambah melalui  pertumbuhan sekitar 242% transaksi layanan #JajanOnline yang menyediakan alternatif metode pembayaran digital dengan sistem potong pulsa untuk pembelian beragam item aplikasi online yang tersedia di Google PlayStore.

Pertumbuhan transaksi layanan broadband seperti 4G LTE Telkomsel dan layanan digital Telkomsel seperti #JajanOnline, TCASH dan LangitMusik ini tidak hanya terjadi kota-kota. Wilayah rural yang juga menjadi penyangga kota besar seperti Jakarta dan Bandung justru menjadi penyumbang pertumbuhan tranaksi layanan digital.

Seperti kota Tangerang Selatan dan Kabupaten Bandung Barat yang memiliki jumlah transaksi tertinggi untuk layanan mobile payment TCASH, dan kota Garut dan Serang yang menjadi wilayah dengan transaksi layanan digital streaming music dan mobile banking solutions

GCG BUMN
"Penetrasi melebihi yang terdepan menjadi keharusan bagi manajemen Telkomsel Area Jabotabek-Jabar agar terus dapat menghadirkan layanan digital yang menunjang ekosistem gaya hidup digital dalam keseharian pelanggan," pungkasnya.(dn)

Ikuti terus perkembangan berita ini dalam topik
Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories
Data Center Service Provider of the year