telkomsel halo

Isu Sospol banyak dominasi Hoax

15:08:56 | 02 Jul 2017
Isu Sospol banyak dominasi Hoax
JAKARTA (IndoTelko) – Masyarakat Telematika Indonesia (Mastel) mengungkapkan berita palsu (Hoax) berkaitan dengan isu sosial politik (Sospol) banyak mendominasi laporan yang masuk ke aplikasi besutan dari organisasi itu.

Mastel yang merilis update dashboard dari aplikasinya untuk periode Januari hingga Mei 2017 menyatakan ada 415 laporan yang masuk aplikasinya.

Sebanyak 46,1% laporan tentang Hoax atau fitnah. Sekitar 63,6% berisikan isu Sospol, disusul agama. Sementara sumber terbesar penyebaran berita Hoax dari media sosial (53,3%).

Selain itu konten berisi hasutan juga lumayan banyak masuk ke aplikasi Mastel dalam periode lima bulan terakhir. Ada juga konten berisikan penipuan.

Mastel rencananya akan meningkatkan kemampuan pemantauan hoax dimana dari dashboard, akan dilanjutkan ke integrasi, verifikasi dan law enforcement yang berIntegrasi dengan otoritas seperti Kemkominfo, dan lainnya. Untuk verifikasi (fact check) akan melibatkan relawan sebagai duta anti hoax. (Baca: Aplikasi Mastel)

GCG BUMN
Sebelumnya, MASTEL sebagai bagian dari elemen masyarakat mengangkat mekanisme crowdsourcing pelaporan berita fitnah dan hoax yang sudah dikembangkan oleh rekan-rekan aktivis Turn Back Hoax ke dalam aplikasi MASTEL yang kini telah tersedia di Google Playstore dan iOS AppStore.(wn)

Ikuti terus perkembangan berita ini dalam topik
Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories
Data Center Service Provider of the year