telkomsel halo

Giift sekarang kuasai saham mayoritas InTouch

09:04:44 | 06 Feb 2023
Giift sekarang kuasai saham mayoritas InTouch
SINGAPURA (IndoTelko) - Giift, penyedia solusi program loyalty dari hulu ke hilir, mengumumkan bahwa mereka telah mengakuisisi saham mayoritas strategis di InTouch, penyedia solusi sistem loyalty tepercaya di Indonesia.

Tim pengembang lokal yang kuat dari InTouch dipadukan dengan solusi loyalty global komprehensif Giift akan benar-benar memastikan solusi terbaik bagi para klien kami di Indonesia. Kombinasi tak terkalahkan dari solusi loyalty kelas dunia dengan dukungan lokal yang kuat.

Akuisisi ini memungkinkan Giift dan InTouch bersatu padu serta menjadi penyedia sistem loyalty terdepan di Indonesia dengan portofolio 20 bank, 6 perusahaan asuransi, dan korporasi unggulan, serta melayani lebih dari 50 juta pengguna aktif.

Hendra Kendro akan menjadi CEO InTouch dan Giift Indonesia guna memastikan sinergi antara kedua perusahaan ini. Langkah strategis ini juga akan memungkinkan kami memperluas penawaran dan menjangkau segmen pasar baru, membangun basis pelanggan global mereka yang sudah ada, serta teknologi mereka yang saling melengkapi.

"Dengan akuisisi ini, kami tidak hanya meraih saham mayoritas di InTouch, tetapi juga keahlian, pengalaman, dan inovasi yang mereka miliki. Bersama-sama, kami akan menetapkan standar baru untuk interaksi serta retensi pelanggan, di Indonesia dan di Asia Tenggara," ujar Pendiri dan Direktur Giift Pascal Xatart.

"Meski saya akan tetap mengelola InTouch, menggabungkan kekuatan dengan perusahaan yang progresif dan berpikir maju seperti Giift akan memungkinkan kami memperluas cakrawala serta mencapai tingkat baru dalam industri loyalty,” kata CEO InTouch Hendra Kendro.

GCG BUMN
Akuisisi ini bukan hanya sebuah kemenangan bagi Giift dan InTouch, tetapi juga bagi para klien serta mitra mereka. Gabungan kekuatan kedua perusahaan akan menciptakan perpaduan yang kuat dalam industri tersebut, yang menyediakan solusi dan layanan tak tertandingi bagi kalangan bisnis yang ingin membawa loyalitas pelanggan mereka ke level berikutnya.(ak)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories