telkomsel halo

Wow, Dana Kas Apple Bisa Tembus US$ 170 miliar

11:10:24 | 20 Mar 2013
 Wow, Dana Kas Apple Bisa Tembus US$ 170 miliar
Ilustrasi (DOK)
JAKARTA (IndoTelko) – Apple diperkirakan bisa memiliki dana kas internal mencapai US$ 170 miliar atau setara Rp 1.650 triliun pada akhir 2013 jika jatah pembagian dividen ke pemegang saham tak banyak.

Dikutip dari CNET, Moody’s memperkirakan raksasa dari Amerika Serikat ini pada akhir 2012 lalu memiliki uang kas sekitar US$ 137 miliar atau setara Rp 1.330 triliun. Hal ini menjadikan Apple sebagai perusahaan terkaya diluar industri perbankan di tengah tekanan permintaan dari investornya yang meminta peningkatan dalam pembagian dividen.

"Jika Apple melakukan perubahan dalam persentase pembagian dividen atau ada aksi buy back saham, kami memperkirakan pada akhir 2013 dana kas internal perseroan bisa bertambah US$ 35 miliar atau menjadi  US$ 170 miliar,” tulis peneliti  Moody's.

Apple sendiri mengaku tengah memikirkan pengembalian keuntungan yang lebih besar bagi pemegang saham, namun hingga sekarang belum ada aksi kongkrit terkait hal itu. Para analis  mengkalulasi sebenarnya persentase pembagian dividen bisa saja mencapai 56% dari laba bersih perseroan.(ss)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories
Data Center Service Provider of the year