JAKARTA (IndoTelko) - PT Electronic City Tbk (ECII) membukukan keuntungan sebesar Rp 27,030 miliar sepanjang semester I 2015 atau anjlok 55,2% dibandingkan periode sama tahun lalu sebesar Rp 60,366 miliar.
Dikutip dari Keterbukaan Informasi ke Bursa Efek Indonesia (BEI), peritel elektronik ini mendapatkan pendapatan sebesar Rp 910,314 miliar sepanjang semester I 2015 turun 9,5% dibandingkan periode sama tahun lalu sebesar Rp 1,006 triliun.
Laba kotor sepanjang semester I 2015 hanya Rp 174,615 miliar turun dibandingkan periode sama tahun lalu sebesar Rp 198,775 miliar.
Laba sebelum pajak Sebessar Rp 33,35 miliar di semester I 2015 anjlok dibandingkan periode sama tahun lalu sebesar Rp 68,644 miliar.
Pendapatan Electronic City sepanjang semester I 2015 berasal dari penjualan barang elektronik Rp 882,6 miliar, sewa Rp 23,082 miliar, dan komisi penjualan barang konsinyasi Rp 211,386 juta.(wn)