telkomsel halo

Lenovo Raih Service Quality Award 2016

11:54:06 | 19 Jun 2016
Lenovo Raih Service Quality Award 2016
Ilustrasi (dok)
JAKARTA (IndoTelko) – Lenovo Indonesia menerima penghargaan Gold dari Service Quality Award 2016 untuk kategori komputer.

Service Quality Award merupakan penghargaan yang diberikan kepada perusahaan yang memiliki Service Quality Index (SQI) di atas rata-rata industry. Penilaian tersebut dihitung berdasarkan riset nasional kepuasan pelanggan yang dilakukan oleh konsultan service ternama Indonesia, Carre-Center for Customer Satisfaction and Loyalty (Carre CCSL).

Riset Nasional Service Quality Index (SQI) dalam menentukan brand yang berhak mendapakan Service Quality Award 2016 ini, diadakan di 4 kota besar di Indonesia (Jakarta, Surabaya, Medan, dan Semarang) pada kurun waktu Januari hingga Maret 2016.

SQI mengukur persepsi pelanggan secara langsung dalam waktu 6 bulan terakhir melalui metode survei interview. Sebanyak 3 ribu responden memberikan pendapat mereka mengenai Service Accessibility (kemudahan akses layanan), Service Process (proses layanan), People (petugas layanan), serta Service Solution (solusi berupa informasi, transaksi, ataupun penanganan komplain).

"Dengan filosofi Never Stands Still, Lenovo terus berusaha memberikan layanan terbaik bagi pelanggan tidak hanya melalui perangkat teknologi yang inovatif di setiap tahapan interaksi antara Lenovo dengan pelanggan kami dari mulai proses pemilihan produk, pembelian, penggunaan hingga pelayanan purna jual yang dapat memberikan akses layanan dan dukungan yang lebih cepat dan lebih baik guna menegaskan komitmen perusahaan terhadap para pelanggan kami,” kata Senior Service Manager Lenovo Indonesia Jimmy Auw dalam keterangan tertulisnya, kemarin.

Ditambahkannya, kini pelanggan Lenovo dapat berinteraksi langsung dengan petugas layanan purna jual  melalui aplikasi Lenovo Care yang dapat diunduh melalui iOS dan Android. Dalam aplikasi Lenovo Care, pelanggan bahkan mendapatkan fleksibilitas lebih dalam mengatur pemilihan waktu untuk dihubungi oleh petugas purna jual Lenovo.

Selain aplikasi yang dapat diakses secara mobile, layanan purna jual yang diberikan Lenovo untuk pelanggan juga meliputi paket perpanjangan garansi yang bisa dibeli untuk melindungi notebook konsumen (IdeaPad hingga 3 tahun dan ThinkPad hingga 5 tahun), paket perlindungan terhadap kerusakan fisik tak disengaja (accidental damage protection), dan paket Keep-Your-Drive yaitu suatu jaminan harddisk akan diganti baru jika terjadi kerusakan, sementara harddisk sebelumnya akan tetap menjadi milik konsumen.     

GCG BUMN
Hingga saat ini, Lenovo Indonesia telah memiliki Authorized Service Center di enam kota besar yaitu: Jogjakarta, Jakarta, Surabaya, Bandung, Semarang, dan Medan. Selain itu, Lenovo juga bekerjasama dengan Authorized Service Provider (ASP) yang ada di 96 lokasi service di 30 kota di Indonesia dalam menangani layanan purna jual produk-produk Lenovo.(wn)

Ikuti terus perkembangan berita ini dalam topik
Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories
Data Center Service Provider of the year