telkomsel halo

Laba Erajaya tumbuh 28,7% di 2017

13:25:02 | 02 Apr 2018
Laba Erajaya tumbuh 28,7%  di 2017
JAKARTA (IndoTelko) – PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) berhasil meraih laba sebesar Rp339,45 miliar sepanjang 2017 atau naik 28,7% dibandingkan 2016 sebesar Rp263,75 miliar.

Dikutip dari keterbukaan ke Bursa Efek Indonesia (BEI), distributor produk seluler ini berhasil meraih pendapatan sebesar Rp24,22 triliun sepanjang 2017 atau naik 17,91%  dibandingkan 2016 sebesar Rp20,54 triliun.

Laba usaha yang diraih sepanjang 2017 sebesar Rp600 miliar naik dibandingkan 2016 sebesar Rp533,5 miliar.

Pasokan pendapatan dari Erajaya selama 2017 berasal dari penjualan telepon seluar dan tablet sebesar Rp19,7 triliun, voucher elektronik (Rp 2,15 triliun), kartu perdana (Rp659 miliar), dan lainnya.

Erajaya Swasembada rencananya akan menggelar aksi korporasi Penambahan Modal Tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMTHMETD) dengan mengeluarkan saham sebanyak-banyaknya 290.000.000 saham dengan harga nominal Rp100 atau 10% dari modal ditempatkan dan disetor. (Baca: Modal Erajaya)

GCG BUMN
Dana segar yang bisa dihimpun dari aksi korporasi ini sekitar Rp 305,6 miliar.(ak)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories
Data Center Service Provider of the year