telkomsel halo

Telkom Daycare dukung peran orang tua bekerja

05:52:00 | 22 Sep 2023
Telkom Daycare dukung peran orang tua bekerja
Penyerahan sertfikat (dok)
JAKARTA (IndoTelko) - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) mewujudkan komitmen senantiasa mendukung dan menghargai peran karyawan di luar tanggung jawab mereka selain bekerja. Salah satunya adalah menghadirkan fasilitas daycare terpadu pertama yang tersertifikasi Taman Asuh Ceria Anak (TARA) Ramah Anak, yaitu sertifikasi kategori tertinggi dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia (KemenPPPA RI).

Penyerahan sertifikat diterima oleh Direktur Human Capital Management Telkom Afriwandi di Bandung, Senin (18/9). Dalam kesempatan yang sama, Ketua Forum Silaturahmi Istri Karyawan TelkomGroup (Forsikatel) Wulan Ririek Adriansyah juga menyerahkan bantuan berupa alat pembelajaran dan perlengkapan tumbuh kembang anak kepada Telkom Daycare.

Afriwandi mengatakan, "Sertifikat ini menunjukkan komitmen Telkom untuk memberikan lingkungan kerja yang positif dan nyaman bagi seluruh insan Telkom, dalam hal ini bagi karyawan dan karyawati yang juga berperan sebagai orang tua anak berusia 3 bulan hingga kurang dari 6 tahun, di mana usia ini membutuhkan partisipasi orangtua dalam tumbuh kembang mereka sebelum masuk ke sekolah formal."

Dalam mewujudkan fasilitas daycare yang berstandar "TARA Ramah Anak", Telkom Daycare melewati berbagai tahapan penilaian oleh KemenPPPA RI, mulai dari pemeriksaan struktur lembaga, ketersediaan layanan kesehatan, fasilitas-fasilitas pendukung serta sertifikasi profesional petugas yang diakui oleh KemenPPPA RI.

Menurut Asisten Deputi Pemenuhan Hak Anak Atas Pengasuhan Lingkungan Anak KemenPPPA RI Rohika Kurniadi Sari, Kementerian PPPA RI mengapresiasi Telkom melalui semangat berkolaborasi dengan pemerintah yang menyediakan fasilitas daycare terpadu bagi generasi masa depan sesuai dengan arahan Presiden RI. "Semoga apa yang dicapai Telkom menjadi pionir keterlibatan seluruh insan negara untuk mengawal tumbuh kembang generasi dari masa ke masa," ujarnya.

Telkom Daycare juga merupakan komitmen Telkom dalam mewujudkan nilai Harmonis AKHLAK yang mengedepankan perilaku saling menghargai dan peduli, serta kebijakan Respectful Workplace Policy yang dicanangkan Kementerian BUMN.

GCG BUMN
Komitmen Telkom dalam mewujudkan lingkungan kerja positif, telah dibuktikan dengan sejumlah raihan penghargaan seperti Great Place to Work Asia 2023, Forbes World"s Best Employers 2022, Gender-Inclusive Workplace Award by United Nation, serta penghargaan lainnya baik di tingkat nasional hingga internasional. (mas)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories
Data Center Service Provider of the year