JAKARTA (IndoTelko) - Sebagai upaya mendukung perkembangan lanskap digital di Indonesia, Telkomsigma senantiasa melakukan peningkatan kapabilitas fundamental internal dalam meningkatkan kompetensinya sebagai talenta IT konsultan profesional.
Telah berkiprah lebih dari 12 tahun dalam mendukung bisnis digital melalui adopsi layanan cloud computing, Telkomsigma terus berupaya mempertajam kualitas layanan dengan perolehan tingkat tertinggi kemitraan menjadi the Premier Level bersama Google Cloud Platform (GCP) pada model keterikatan penjualan.
Sejak diraihnya Premier Partner level, Telkomsigma telah menggabungkan kapabilitas talenta IT Profesional dan didukung dengan pemanfaatan teknologi bersama Google Cloud, Kolaborasi ini akan mendukung Telkomsigma dalam mempercepat transformasi digital di seluruh industri, khususnya di sektor-sektor prioritas utama serta kontribusi Telkomsigma terhadap Indonesia Digital 2024.
Melalui gabungan kompetensi utama, Telkomsigma akan membantu industri dalam peningkatan spesifik solusi dan kapabilitas talenta digital yang meliputi cloud architecture, edge computing, manajemen data, cloud migration hingga modernisasi aplikasi. Lebih dari itu, Telkomsigma akan siap siaga dalam memberikan IT support 24x7 always-on terhadap seluruh layanan managed services.
Menurut VP Business Telkomsigma, Wita Astari, sinergitas Telkomsigma bersama para mitra global yakni Google Cloud merupakan langkah strategis dalam memberikan value terbaik dan optimalisasi layanan kepada seluruh pelanggan dan industri di Indonesia. "Melalui lebih dari 70 talenta IT Expert Profesional yang telah tersertifikasi Google Cloud, menjadi nilai tambah dan komitmen kami untuk dapat memperluas cakupan layanan dan mempercepat peran integral Telkomsigma untuk mendukung Indonesia Digital 2045," ujarnya.
Roadmap Telkomsigma kedepannya selain pada peningkatan kapabilitas fundamental dalam memberikan customer experience melalui berbagai layanan seperti Cloud SQL, Compute Engine, Cloud Run, Elastic Engine, Cloud Filestore, Cloud Memorystore for Redis, Security Command Center, Networking, Google Kubernetes Engine, BigQuery, Cloud Storage, Vertex AI, , API Gateway, Cloud DNS, juga termasuk pengembangan solusi industri, yang di dalamnya terus berupaya dalam memperkuat tata kelola dan keamanan data untuk dapat comply dengan standar dari ISO 27001 maupun UU Perlindungan Data Pelanggan. Diharapkan pelanggan akan dapat merasakan kompleksitas manfaat atas implementasi layanan cloud bersama Telkomsigma. (mas)