telkomsel halo

Lenovo pertahankan prestasi di Interbrand

14:25:40 | 10 Okt 2016
Lenovo pertahankan prestasi di Interbrand
ilustrasi (dok)
JAKARTA (IndoTelko) - Lenovo mengumumkan bahwa untuk tahun kedua berturut-turut, perusahaan ini dinobatkan sebagai salah satu Best Global Brands of the year versi Interbrand.

Pengakuan ini mencerminkan investasi dan komitmen perusahaan untuk terus melakukan inovasi produk dan evolusi brand. Daftar yang sangat berpengaruh ini diterbitkan setiap tahunnya oleh Interbrand dan menampilkan kelompok elit yang terdiri dari beberapa brand global yang paling kuat dan terkenal di dunia. Informasi lebih lanjut dan peringkat secara lengkap dapat ditemukan di sini.

Tahun lalu menandai masa pertumbuhan dan transformasi merek untuk Lenovo, terkait investasi baru-baru ini dalam akuisisi Motorola Mobility dan IBM System X server dan storage bisnis telah secara signifikan memperluas portofolio produk perusahaan dan jangkauan pelanggan.

Perusahaan telah mempertahankan posisinya sebagai pemimpin global dalam PC dengan pangsa pasar lebih dari 20%, nomor 2 di kategori tablet Android, dalam perjalanan menjadi tiga besar pemain di pasar datacenter, dan merupakan penantang di kategori mobile dengan brand  Moto yang ikonik.

Dengan memanfaatkan semua pertumbuhan pasar dan kepemimpinan di berbagai sektor, brand Lenovo kini sudah diluncurkan kembali melampaui brandproduk yang sudah populer seperti ThinkPad, Yoga dan Moto, membawanya ke ciri khas dan sudut pandang perusahaan yang lebih luas bahwa "Different Is Better."

Laporan Interbrand Best Global Brand, yang sekarang sudah mencapai tahun ke-17, mengidentifikasi dan menyusun peringkat 100 merek internasional dengan menggunakan metodologi yang unik yang menganalisa bagaimana suatu brand mampu menyentuh dan memberikan manfaat bagi perusahaan, mulai dari menggaet bakat-bakat terbaik untuk memenuhi harapan pelanggan dan meningkatkan nilai ekonomi.

Peringkat ini didasarkan pada kombinasi dari atribut yang berkontribusi terhadap nilai kumulatif merek, termasuk kinerja keuangan, peran brand dalam memengaruhi pilihan pelanggan dan kekuatan brand dalam menetapkan harga yang premium atau memberikan tingkat penghasilan yang aman bagi perusahaan.

GCG BUMN
"Selama tahun lalu, Lenovo telah mengalami masa transformasi seiring dengan mempertahankan posisinya sebagai salah satu merek yang paling berpengaruh dan terkenal di dunia. Pendekatan kami untuk inovasi produk adalah terus meningkatkan reputasi kami dengan basis penggemar setia yang percaya kepada apa yang menjadi ciri khas Lenovo: 'Different is Better'," kata Chief Marketing Officer, Lenovo David Roman dalam keterangan tertulisnya, Senin (10/10).(wn)

Ikuti terus perkembangan berita ini dalam topik
Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories
Data Center Service Provider of the year